Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Bagi pengguna media sosial pasti sudah tidak asing lagi dengan sosok Ria Ricis.
Adik Oki Setiana Dewi ini memang memulai karier sebagai seorang selebgram dan Youtuber.
Sebagai seorang selebgram Ria Ricis tentu saja sudah mengantongi jumlah followers yang tidak main-main.
Hingga hari ini akun instagram pribadinya telah diikuti lebih dari 9 juta pengikut.
Tak hanya itu, youtube channel miliknya kini telah menginjak pada angka 5 juta subscriber.
Tentu saja merupakan kebanggan tersendiri bagi Ria.
(Baca Juga Cantiknya Putri Marino dengan Gaya yang Sederhana Pamer Calon Buah Hatinya, Lihat yuk!)
Melalui unggahan dalam akun instagram pribadinya, Ria mengucapkan rasa syukurnya.
Ia juga mengucapkan terimakasih atas doa dan dukungan dari sejumlah fans dan rekan yang membantu.
Ria juga menyampaikan bahwa usahanya tidak akan mengkhianati hasil yang ia capai tersebut.
"Allahu Akbar! alhamdulillah semua #TheRicis terimakasih banyak selalu support utk aku dan berikan yg terbaik. untuk kalian semua, selalu semangat gapai apa yang kalian butuhin , hasil tidak akan membohongi usaha mu sayang semua #TheRicis vlognya udh ada d yutup aku!," tulis @riaricis1795 pada unggahannya, Jumat (9/8/2018).
(Baca Juga Tak Hanya Scorpio, 4 Zodiak Berikut Cenderung Manipulatif dan Tega Memanfaatkan Orang Lain)
Pesatnya perkembangan karir Ria Ricis dalam dunia sosial media pun membuat netizen bertanya tentang jumlah followers dan subscriber yang ia peroleh tersebut.
"Beli nggak sih?," tulis @alex_dion9 di kolom komentar Ria Ricis.
Menanggapi pertanyaan tersebut, Ria pun menjawab dengan tegas jika ia tidak pernah membeli followers ataupun subscriber.
"@alex_dion9 alkhamdulillah nggak pernah," balas Ria Ricis untuk netizen tersebut.
Di samping itu bayak juga ucapan selamat dari netizen melalui kolom komentar atas pencapaian Ria.
"Wahh congratss kaa icis," tulis @cindykarinna.
"ya allah makasih DoA Ku di Kabulin Ka Ricis Menjadi youtubers nomer 1 di indonesia," tulis @dimas294_.
"Alhamdulillah selamat ya kak @riaricis1795 Barakallah," tulis @saefudin.andriansyah.
Sekali lagi selamat ya Ria Ricis (*)