Find Us On Social Media :

Perbedaan Pangeran William & Harry saat Pamer Kemesraan dengan Pasangan di Depan Publik

By Hastin Munawaroh, Senin, 13 Agustus 2018 | 08:18 WIB

Perbedaan Pangeran William & Harry saat Pamer Kemesraan dengan Pasangan di Depan Publik

Grid.ID - Pamer kemesraan di depan publik merupakan salah satu hal yang dilarang oleh Kerajaan Inggris.

Walau terbilang ketat, tetap saja ada beberapa anggota kerajaan yang melanggar protokol itu, salah satunya Pangeran Harry.

BACA: 6 Potret Cantik Via Vallen Saat Menonton Final Piala AFF U-16

Dikutip dari artikel terbitan express.co.uk pada 11 Agustus 2018, Pangeran Harry tak segan berciuman dengan Meghan Markle di pertandingan polo beberapa waktu lalu.

Tak hanya Harry & Meghan Markle, ternyata Pangeran William juga mencium sang istri, Kate Middleton saat dirinya menerima penghargaan di pertandingan polo.

BACA: Jangan Cuma Kopi, Coba Juga 5 Jenis Minuman Ini untuk Mendongkrak Semangat Pagimu!

Namun, ada perbedaan dari cara Pangeran William & Harry menunjukkan kemesraan dengan istri masing-masing.

Menurut seorang ahli bahasa tubuh, Judi James, William selalu berhati-hati untuk seorang lelaki yang mewarisi tahta.

BACA: Mengaku Teman Masa Kecil Rose BLACKPINK, Orang Ini Ceritakan Masa Lalu Sang Idol

Dikatakan lebih lanjut, perilaku nonverbal sejak masa remajanya sering menandakan karakter William yang introvert.

Hal itu kontras dengan adiknya, Harry yang ekstrovert dan suka mengambil risiko.

BACA: Minum Obat Batuk Bisa Bikin Gampang Hamil? Cari Tahu yuk Penjelasannya

"Tampaknya, Harry senang meniru ibunya dalam hal menunjukkan kasih sayang," kata Judi.

Sebaliknya, William mungkin tumbuh lebih sadar akan risiko.

BACA: Ibu Hamil Wajib Waspada pada Preeclampsia, Penyakit yang Pernah Menyerang Beyonce Saat Hamil

Menurut Judi, ciuman antara William dan Kate di pertandingan polo sangat hati-hati dan bebas dari tampilan emosi yang terbuka di publik.

William lebih memilih untuk mencium pipi ketimbang bibir.

BACA: Makam Julia Perez Rutin Dikunjungi Keluarga, Seminggu Bisa 5 Kali!

Bahkan, Duke of Cambridge memegang penghargaan yang diterimanya di samping tulang rusuknya untuk memastikan kesenjangan spasial dengan Kate.

Perilaku itu membuat William dan Kate lebih terlihat sebagai kerabat ketimbang kekasih.

BACA: Dikabarkan Alami Overdosis, Inilah 3 Fakta Kondisi Kesehatan Al Ghazali

Namun, istrinya, Kate, tampaknya memiliki sikap yang sama dengan William dan pasangan ini sangat selaras.

"Kate merespon dengan cara komplementer, yakni tangannya diletakkan dengan kuat tapi sopan di pundak William," ungkap Judi James.

BACA: Makam Julia Perez Masih Sering Dikunjungi Peziarah Sampai Saat Ini

Lebih lanjut Judi mengatakan, "Senyum mereka dengan pipi Kate membulat dalam bentuk apel menunjukkan kesenangan dan kegembiraan yang tulus saat bersama."

Berbeda dengan sang kakak, Pangeran Harry lebih memilih mencium bibir pasangannya dan menunjukkan keintiman mereka.

(*)