Laporan Wartawan Grid.ID, Ayu Wulansari K.P
Grid.ID – Penyanyi Denada Tambunan menunjukkan antusiasmenya mendukung gelaran Asian Games 2018.
Meskipun saat ini ia tengah berjuang untuk putrinya, Shakira Aurum, Denada tetap terlihat bersemangat dalam setiap kesempatan.
Seperti telah diberitakan sebelumnya, putri Denada saat ini sedang menjalani perawatan di Singapura.
(Baca juga: Cerita Haru Perjalanan Denada dengan Boneka Teddy ke Singapura, untuk Bahagiakan Shakira)
Memiliki anak yang divonis leukimia rupanya tak membuat penyanyi ini patah semangat.
Denada justru terlihat tegar demi kesembuhan putri semata wayangnya.
Publik kembali dibuat kagum dengan sosok Denada setelah dirinya mengunggah video klip terbarunya.
(Baca juga: Denada Ungkap Pemicu Kanker Darah di Balik Gaya Hidup Sehat Putrinya)
Denada menyanyikan lagu 'Meraih Bintang' untuk mendukung Asian Games yang berlangsung di Indonesia.
Uniknya, Denada menyanyikan lagu ini dengan versinya sendiri yang tak kalah keren dengan aslinya.
Netizen bahkan berpendapat bahwa versi Denada lebih bagus dari versi Via Vallen.