Grid.ID - Beberapa waktu lalu, masyarakat Pulau Jawa sempat digemparkan dengan isu gempa berkekuatan besar yang akan mengguncang Pulau Jawa.
Kabar tersebut beredar di berbagai platform media sosial, mulai dari Youtube hingga pesan di aplikasi WhatsApp.
Menanggapi adanya pesan berantai yang membuat masyarakat gusar, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BKMG) angkat bicara.
(Baca Juga :Haru! Anak ini Ingin Menikahi Sang Ibu Sebagai Permintaan Terakhirnya)
BMKG mengatakan bahwa informasi adanya gempa hebat yang akan mengguncang Pulau Jawa merupakan hoax.
Kabar tersebut memelintir kabar yang sempat disampaikan oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) beberapa waktu silam dan bukan terjadi dalam waktu dekat.
"Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyayangkan adanya berita yang memelintir informasi yang disampaikan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) perihal potensi gempa besar di Pulau Jawa," tulis BMKG di website resmi BMKG.
Tak hanya itu, BMKG juga mengatakan bahwa adanya aktivitas seismik dengan seringnya terjadi subduksi atau pergerakan lempeng selatan mulai dari Selat Sunda hingga timur Pulau Jawa merupakan berita lama yang disebarkan ulang.
Terlihat, bahwa unggahan di akun Youtube milik Berita Satu yang menginformasikan tentang peringatan LIPI akan terjadinya gempa tersebut merupakan berita yang diunggah pada (24/1/18).
(Baca Juga :Mengeluh Kesakitan di Bagian Mata, Rupanya Operasi Plastik Wanita ini Gagal)
Berita tersebut merupakan berita lama yang disebar ulang, dan sangat disayangkan oleh BMKG.