Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Nikita Mirzani diketahui tengah berlibur ke luar negeri.
Kali ini Nikita tidak berlibur seorang diri.
Ia mengajak kedua buah hatinya liburan ke Hong Kong.
(Baca: Tak Kunjung Punya Keturunan Jadi Pemicu Yeslin Gugat Cerai Delon)
Momen liburan bersama anak-anaknya dibagikan Nikita lewat akun media sosial pribadinya.
Dari beberapa momen yang dibagikan Niki di Instastoriesnya, ada satu yang menjadi sorotan.
Dilansir Grid.ID dari Instagram, Nikita nampak sedang kelelahan.
(Baca: Makin Go Public, Intip Deretan Potret Romantisme Jessica Iskandar dan Richard Kyle)
Dalam balutan sweeter berwarna pink, Nikita tiduran di sebuah bangku panjang.
Di sampingnya ada si bungsu yang duduk di stroller.
Dalam unggahan tersebut nampak Nikita dalam posisi meringkuk dengan tangan yang menutupi sebagian wajahnya.
(Baca: Selamat, Anak Pertama Cherly Juno dan Arthur Chandra Lahir)
Nikita juga memberikan keterangan dalam unggahan tersebut.
"Dikarenakan pala terlalu pusing karna yg di dlm perut ngambek. Jadi nya yah gini deh."
Rupanya Nikita merasakan pusing sehingga ia membutuhkan sedikit istirahat.
Tak hanya itu, dirinya juga mengungkapkan penyebab dirinya merasa pusing.
(Baca: Beranjak Remaja, Azka Corbuzier Makin Ganteng dan Buat Kalina Ocktaranny Gemas!)
Nikita mengalami pusing lantaran yang di dalam perutnya sedang ngambek.
Kira-kira apa yang terjadi dengan Nikita Mirzani?
Benarkah dirinya kini tengah mengandung buah hatinya bersama Dipo Latief? (*)