3. Lembapkan wajah
(BACA JUGA : Jalani Sidang Lanjutan, Supporter Roro Fitria Pakai Kaus Bertuliskan #DemiNyai)
Setelah memakai toner, gunakan pelembap yang sesuai dengan jenis kulit kita.
Fungsinya adalah untuk melembapkan wajah kita setelah menggunakan berbagai macam produk pembersih wajah.
Wajah yang lembap juga jadi salah satu kriteria sehingga kulit kita bisa cepat sehat kembali setelah seharian memakai makeup yang tebal.
4. Memakai facial mist
(BACA JUGA : Terungkap, Yeri Red Velvet Sempat Muntah saat Syuting MV Power Up!)
Enggak cukup hanya memkaai pelembap untuk melembapkan kulit kita yang kering dan bermasalah karena seharian memakai makeup tebal.
Untuk itu, kita juga butuh bantuan facial mist agar bisa benar-benar melembapkan kulit kita sepenuhnya!
5. Istirahatkan wajah
(BACA JUGA : Serunya Para Paskibraka Tingkat Nasional 2018 Maskeran saat di Karantina)
Pastikan kita tidur dengan cukup dan jangan memakai makeup terlalu tebal dalam beberapa hari ke depan.
Biarkan kulit kita beristirahat dan "bernapas" sehingga enggak menimbulkan berbagai macam masalah kulit lainnya. (*)
Artikel ini pernah tayang di Cewekbanget.grid.id dengan judul "Ini 5 Langkah Merawat Kulit Setelah Seharian Memakai Makeup Tebal" (Marcella Oktania/CewekBanget)