(BACA JUGA : Tas dari Brand Lokal Juga Tetap Bisa Bikin Kamu Tampil Stylish Saat ke Kantor, Inilah Rekomendasinya)
Meski pada manusia hormon ini tak terlalu berfungsi, tetapi hormon ini mampu memberi tanda timbulnya suatu gejala gangguan kesehatan melalui bau ketiak atau bau badan.
Hal ini karena bau ketiak orang satu sama lain berbeda, dan setiap gejala gangguan kesehatan yang muncul juga dapat diidentifikasi.
Sampai saat ini, memang masih jadi perdebatan bagaimana baiknya perawatan bulu ketiak.
Tetapi jika terlalu sering mencukur bulu ketiak, kulit akan lebih cepat iritasi, muncul ruam, bahkan peradangan karena gesekan atau kurang higienisnya pisau cukur.
(BACA JUGA : 3 Keajaiban Air Garam untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Obati Jerawat loh)
Menurut Dr. Mona Gohara, profesor klinis dermatologi di Universitas Yale, "Sebenarnya tidak ada alasan biologis untuk menghilangkan rambut itu."
"Ada asosiasi palsu bahwa rambut tidak berbulu sama dengan kebersihan, tapi itu tidak benar-benar selama ketiak bersih," tambah Gohara. (Cynthia Paramitha Trisnanda/NAKITA)
(Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul : "Bikin Tak Percaya Diri, Ternyata Ini Untungnya Moms Memiliki Bulu Ketiak!")