Find Us On Social Media :

Selain Malaysia, Ada 5 Negara yang Terancam Bangkrut Tahun 2018

By None, Senin, 20 Agustus 2018 | 08:20 WIB

Kolase Grid.ID

Grid.ID - Publik sempat dihebohkan dengan melemahnya perekonomian Turki. Hal tersebut tak lain karena sanksi ekonomi yang dijatuhkan AS pada Turki, dan saat ini Turki mengalami krisis hebat.

Selain Turki ada nama Malaysia yang juga disebut negara potensial menghadapi kebangkrutan pada tahun 2018 ini.

Malaysia kini menghadapi utang sebanyak 1.087 triliun Ringgit (sekitar Rp3.500) pada 31 Desember 2017.

Dikabarkan, utang besar tersebut berawal dari kasus mega korupsi mantan perdana menteri Najib Razak bersama istrinya.

Kini perekonomian Malaysia dalam situasi genting, dan negara tersebut juga menghadapi kebangkrutan.

(Baca Juga :Heran Dengan Gaya Joget Sang Ayah, Kaesang Tunjuk Makanan yang Bisa Goyang Lidah)

Namun, selain dua negara yang disebut di atas ada beberapa negara lain yang juga dalam krisis ekonomi hebat.

Negara-negara ini juga dalam situasi genting dan disebut-sebut bisa bangkrut pada tahun 2018 ini.

Melansir dari Love Money berikut negara-negara tersebut :

1. Venezuela

Negara ini mungkin adalah negara potensial dalam menghadapi kebangkrutan tahun 2018 ini.