Meskipun masih baru dalam urusan merawat anak, Mytha ternyata sudah punya cara sendiri membangun ikatan dengan si kecil.
Cara itu ia bagikan di postingannya Senin (20/8/2018).
"Tidak perlu benar-benar off book dalam mengartikan “bonding” tidak perlu mempraktikan setiap dikte jenis bonding di teori manapun..
karna setiap ibu punya cara yang berbeda untuk “bonding” dengan anaknya..
ini salah satu cara saya bonding dengan kala , menggedongnya dan mencium semua sisi di mukanya sehabis dia mandi sampai dia tertidur..
(BACA JUGA : Curhat Joni Si Pemanjat Tiang Bendera pada Hotman Paris tentang Selebritis Cantik Pujaan Hatinya!)
thanks to papa @barry.maheswara yang sudah jemur dan mandiin Kala pagi ini sebelum berangkat kantor, dan kasih Mamycha extra bobok..
karna gantian tadi malem mamycha yang bangun papanya bobok .. ‘teamwork’!! #bonding"
Yap bener banget nih kata Mytha Lestari.
Kita tidak bisa menyamakan cara membangun ikatan antara satu anak dengan anak lain.
Ibu harus paham dengan si kecil agar tahu cara mana yang paling efektif membangun kedekatan.
Bisa dengan ciuman, pelukan, selalu mengajak ngobrol, menyanyikannya lagu, dan masih banyak lagi.
Nah kalau menurut kamu, gimana nih cara bonding yang paling tepat?(*)