Grid.ID - Seorang penumpang nekat membawa mobil minibus Paradep dan membawa penumpang lainnya ke Bandara Kualanamu, Rabu (22/8/2018).
Penumpang yang berani itu, Novita Metty Purba, membagikan kisahnya di Facebook.
Metty mengatakan, hari ini ia berencana berangkat ke Bandara Kualanamu menggunakan jasa angkutan terkenal di Kota Pematangsiantar, Paradep.
Paradep mengakan bus akan berangkat dari loket pukul 4 pagi.
Pukul 5.10, tutur Metty, penumpang disuruh naik, tapi sudah duduk di dalam mobil selama ada 15 menit, belum ada tanda-tanda mobil mau jalan.
(Baca Juga: 5 Anak Muda yang Terlahir Kaya, Salah Satunya Pernah Terlibat Kasus Narkoba!)
Seorang penumpang yang ternyata sedang kemalangan dan hendak ke Jakara karena bapaknya meninggal dunia sampai turun ke loket dan marah.
Penumpang yang marah itu mengatakan, pesawatnya berangkat pukul 8 pagi. Ia mengancam akan menuntut Paradep jika sampai tiketnya “hangus”.
Akhirnya, pukul 05.20 WIB, mobil angkutan berangkat.
Pukul 06.10, mereka sampai di Kota Tebingtinggi, dan ada seorang mau naik. Penumpang di dalam bus bingung karena tidak ada tempat kosong lagi di dalam.
“Si supir nanya ke kami, ‘Mana tiket katanya, ada penumpang gelap ini karena dari Siantar kursi harusnya kosong satu untuk penumpang yang naik di Tebing',"katanya.
(Baca Juga: Terharu! Shin Yuqi Lakukan Hal Ini Saat Anthony Ginting Cedera)