Find Us On Social Media :

Dituding Sedang Mencari Agensi Baru di Korea, Agensi Miyazaki Miho Produce 48 Buka Suara!

By Novita Nesti Saputri, Jumat, 24 Agustus 2018 | 08:50 WIB

Miyazaki Miho Produce 48

Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri

Grid.ID - Agensi Miyazaki Miho akhirnya buka suara terkait kabar yang membawa nama artisnya belum lama ini.

Akhir-akhir ini telah beredar kabar jika agensi Miyazaki Miho sedang mencari agensi baru di Korea Selatan untuk menunjang kegiatan promosi idol Jepang ini di Korea.

Menusur seorang sumber dari industri musik tersebut, rencana ini muncul setelah agensi Miyazaki Miho mengevaluasi kegiatan promosinya di Korea dan Jepang.

(Baca juga: Young Lex Akhirnya Buat Pengakuan Soal Foto Dirinya Babak Belur Dipukuli Fans KPop!)

Kemudian kontestan Produce 48 ini memutuskan untuk mencari agensi untuk mendukung kegiatan promosinya di Korea.

Miyazaki Miho saat ini bernaung di bawah agensi Hori Pro Entertainment di Jepang.

Selain itu, dia juga merupakan salah satu member AKB48 dari Tim A.

Namun kabar ini dibantah oleh agensi Miyazaki Miho.

(Baca juga: Mix and Match Kaus Kaki ala Kpop Idol yang Bikin Gaya Kasualmu Makin Stylish, Kepoin deh!)

Mereka mengatakan bahwa pihak agensi tidak memiliki rencana seperti itu.

"Dari pihak agensi sendiri tidak memiliki rencana seperti itu.

Produce 48 masih belum selesai, jadi kami tidak tahu hal-hal seperti ini akan muncul," jelas agensi Miyazaki Miho seperti yang telah Grid.ID kutip dari soompi.

Pihak agensi juga mengungkapkan bahwa Miyazaki Miho cukup terkenal di Korea.

(Baca juga: Tren Warna Rambut Tangerine Idol Kpop Wanita yang Eye Catching Banget, Kamu Berani Coba?)

"Miho sangat menyukai Korea.

Dia menjadi cukup populer di Korea dan dia menikmatinya.

Dia bahkan menjadi MC untuk sebuah program yang terkait dengan Korea.

Itu adalah hal yang akan terjadi setelah produce 48 berakhir.

(Baca juga: Di-bully Kpopers, Young Lex: Fans Kpop Terlalu Lebay!)

Tapi dia memiliki mimpi dan tujuannya sendiri.

Kami akan memantau kembali situasinya, tapi kami tidak melihat kegiatan promosi di Korea sebagai sebuah kemungkinan.

Meski begitu, saat ini kami tidak memiliki rencana apapun," ujar agensi Miyazaki Miho.

Tak hanya itu, agensi Miyazaki Miho juga memberikan tanggapannya terkait kabar yang menyebutkan jika member AKB48 lain yang menjadi kontestan Produce 48 mendapatkan tawaran kerja sama dari agensi Korea.

(Baca juga: Airport Fashion Idol Kpop Wanita Terfavorit di Pertengahan Tahun 2018, Ada yang Bisa Dicontek nih!)

Agensi Miyazaki Miho mengatakan bahwa mereka tidak mengetahui situasi yang sebenarnya karena mereka memiliki agensi yang berbeda.

Miyazaki Miho debut tahun 2008 sebagai member AKB48.

Dia sudah disukai banyak orang sebagai kontestan Produce 48 karena kesukaannya terhadap Korea dan K-pop.

Sebelumnya dia pernah memutar lagu K-pop di siaran radionya.

(Baca juga: Inspirasi Boho Fashion ala Idol Kpop yang Cocok untuk OOTD Liburanmu!)

Dia juga pernah memakai pakaian tradisional Korea yaitu Hanbok saat di panggung.

Di episode terbaru program Produce 48, dia berhasil melesat naik dari peringkat 27 ke peringkat 1.

Sebelumnya, kontestan Produce 48 asal Jepang yang juga merupakan member SKE48, Matsui Jurina dikabarkan keluar dari program survival tersebut.

Tak hanya itu, dia juga dikabarkan akan vakum untuk sementara waktu dari seluruh kegiatannya.

(Baca juga: Inspirasi Boho Fashion ala Idol Kpop yang Cocok untuk OOTD Liburanmu!)

Pihak SKE48 membenarkan adanya berita tersebut.

Matsui Jurina akan mengehentikan sementara kegiatan promosinya mulai sekarang.

Hal tersebut dilakukan untuk proses penyembuhannya.

Produce 48 merupakan program survival trainee wanita yang menampilkan trainee dari Korea dan Jepang.

(Baca juga: Saking Sukanya Sama KPOP, Yuk Intip Nuansa Kamar Cinta Kuya )

Syuting program ini diawali dengan 96 trainee.

Produce 48 sudah memulai syutingnya pada 11 April.

Produce 48 tayang setiap Jumat pukul 21.00 WIB di Mnet.

(*)