Kadang-kadang, dia bahkan terpaksa memuntahkan makanan yang dia makan karena dia tidak senang bahwa dia dipaksa untuk makan.
Setelah tiga tahun diet gila ini, Xiao Qian berhasil menurunkan 30kg, yang berarti berat badannya turun menjadi 25kg saja!
Tentu saja, dengan berat badan yang tidak sehat, dia mulai mengalami banyak masalah termasuk munculnya ruam di tubuh, terlalu lemah untuk berjalan, memar, dan luka di pergelangan kakinya.
(Baca Juga :Dijamu Dengan Makanan Mewah, Siapa Sangka Jika Terbuat Dari Bahan Makanan Sisa Demi Tekan Biaya)
Ibunya terkejut ketika dia menyadari kondisi putrinya sangat buruk dan kondisi Xiao Qian terlalu lemah, sehingga sang ibu mengirim foto putrinya pada seorang dokter.
Ketika dokter melihat foto itu, dia dengan cepat meminta ibu untuk membawa Xiao Qian ke rumah sakit pada 27 Mei di mana dia didiagnosis dengan anoreksia dan kekurangan gizi parah, selain itu organnya tidak berfungsi dengan baik.
Sayangnya, ketika dia berada di rumah sakit, dia tidak sengaja jatuh dan ini mengakibatkan dia menderita pendarahan otak.
Dokter mengatakan bahwa karena kekurangan gizi di mana dia hanya mengkonsumsi 450 kalori sehari, yang hanya 30% dari konsumsi harian orang normal, jaringan otaknya telah menurun sampai seperti otak orang berusia 60 tahun.
Kerusakan otaknya menyebabkan Xiao Qian jatuh koma selama hampir 40 hari.
Untungnya, dia bangun setelah itu dan menderita kehilangan memori total selama tiga tahun terakhir karena cedera otaknya.
Dia ingin mulai makan untuk mendapatkan kembali berat badan yang telah hilang dan hidup seperti orang normal lagi.
(Baca Juga :Dijamu Dengan Makanan Mewah, Siapa Sangka Jika Terbuat Dari Bahan Makanan Sisa Demi Tekan Biaya)
Pada 15 Agustus, dokter mengunjungi Xiao Qian dan merasa senang menemukan bahwa dia sudah menaikkan berat badan hingga 10kg dan dia dengan bersemangat mengatakan kepada dokter bahwa dia ingin mencapai 60kg.
Dokter mengatakan bahwa dia terkejut dengan perkembangannya dan itu adalah keajaiban baginya untuk pulih dengan baik.(*)
Artikel ini telah tayang di Nakita dengan judul Bermula dari Diet Ketat, Perempuan Ini Malah Merusak Otaknya Hingga Koma 40 Hari!