Di samping itu, kerjasama yang dilakukan antara film Wiro Sableng dan studio film Amerika yaitu 20th Century Fox, Jefri Nichol berharap ada peluang film Indonesia akan mendunia.
"Itu langkah luar biasa ya, mungkin yang pertama juga di Indonesia ya, dan semoga saja menjadi jembatan buat film maker Indonesia jadi go International go Hollywood," harap Jefri Nichol.
BACA JUGA: Dwi Sasono Bangga Film Wiro Sableng Akan Tayang di Luar Negeri
Menurut Jefri Nichol, kehadiran film Wiro Sableng akan memotivasi film maker lainnya untuk berkarya lebih apik lagi.
"Kalau film kayak gini banyak yang nonton nanti bakal banyak film maker yang ‘wah gue harus bikin lebih bagus dari ini nih’ biar kualitas film Indonesia lebih bagus lagi," tandas Jefri Nichol. (*)