Dewa Budhana melakukan rekaman album tersebut di Amerika."Karena industri musik menurut saya, gini musisi-musisi yang jadi panutan saya ya mereka-mereka itu,""Pas saya main pertama saya melihatnya mereka, jadi sekarang adalah saatnya saya libatkan mereka sebagai yg mempengaruhi banyak ke saya," kata Dewa Budjana, saat ditemui Grid.ID di Kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (5/9/2018).Baca Juga : Pamer Anak Ganteng, Ridwan Kamil Buka Seleksi untuk Calon Mantu!
Dewa Budjana pun menggaet musisi besar, untuk menjadi 'tamu' dalam albumnya.Salah satunya, Soimah. "Saya libatkan orang besar, menurut saya soimah juga orang besar yg saya kenal. Dia bisa diajak kerjasama dengan baik, saya buat lagu dan dia bisa membuat lirik dengan cepat."Album ini akan rilis pada akhir tahun ini.Gitaris band GiGi itu menyebut rencana rilis albumnya sempat mundur beberapa bulan dari target."Akan rilis harusnya Juni lalu, tapi mundur jadi November atau Desember," pungkasnya. (*)