Find Us On Social Media :

Syuting Sempat Terganggu, Rebecca Klopper Tetap Syukuri Antusias Fans

By Rissa Indrasty, Sabtu, 8 September 2018 | 15:30 WIB

Rebecca Klopper saat berkunjung ke kantor Grid.ID, Gedung Kompas Gramedia Majalah, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (6/9/2018).

Film Bisikan Iblis merupakan film bergenre horor yang akan tayang pada 13 September 2018 mendatang di jaringan bioskop Indonesia.

Film ini bercerita tentang seorang gadis bernama Nany (Amanda Manopo) yang memiliki kemampuan untuk melihat hantu atau biasa disebut indigo.

Nany dengan kemampuan tidak lazimnya yang bisa melihat kehadiran makhluk halus dan kerap mendengar bisikan aneh memutuskan untuk home schooling lantaran tidak bisa belajar di sekolah formal.

Baca Juga : Eksklusif: Menyayat Hati, Curhatan Ibunda Jonatan Christie Soal Bully

Setelah dirinya akan memasuki bangku SMA, Nany memiliki keinginan untuk melanjutkan Sekolah Menengah Pertamanya di asrama Erly, dimana tempat mendiang ibunya Sophia (Shakira Sheldrick) dahulu bersekolah.

Akan tetapi, ketika diri Nany masuk ke asrama tersebut, dirinya dan teman-teman asramanya merasakan banyak keanehan-keanehan yang terjadi dan teror yang menimpa mereka satu-persatu.

Nany pun menduga bahwa kejadian aneh tersebut ada hubungannya dengan ibunya, yang dibunuh oleh sosok yang dijuluki 'iblis hitam.'

Akhirnya Nany bersama sahabatnya shila (Rebecca Klopper) dan Ghie (Zoe Jackson) berusaha mengungkapkan jawaban-jawabannya.(*)