Find Us On Social Media :

Cara Ampuh Gunakan Tomat Sebagai Penghilang Lingkaran Hitam Mata, Mudah dan Cepat nih

By Linda Fitria, Senin, 10 September 2018 | 09:31 WIB

Cara memanfaatkan tomat untuk masalah lingkaran hitam

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Fitria C

Grid.ID - Lingkaran hitam menjadi satu dari banyak masalah yang dihadapi para wanita.

Bukan tanpa sebab, lingkaran hitam di bawah mata bisa membuat seluruh wajah menjadi kusam, terlihat lelah, dan tak bernyawa.

Tentu kondisi ini membuat banyak wanita frustasi dan tidak percaya diri lagi.

Dikutip dari Boldsky, munculnya lingkaran hitam di bawah mata bisa disebabkan banyak hal.

Baca Juga : Perjuangan Gempita Kala Menyisir Rambut yang Kusut, Ekspresinya Itu loh!

Seperti kurang tidur, stres, merokok berlebihan, minum-minuman keras, dan bahkan masalah hormonal.

Umumnya, kulit di bawah mata sangat sensitif daripada bagian kulit yang lainnya.

Saat terjadi sirkulasi darah yang tidak tepat di bagian ini, perubahan warna kulit akan terjadi.

Akibatnya, kulit di bagian matalah yang paling rentan berubah warna menjadi hitam.

Baca Juga : Reality Show Terbaru B.A.P Batalkan Promosi Pasca Kasus Pelecehan yang Melibatkan Himchan

Meski bisa disamarkan dengan makeup, kondisi ini pasti tetap ingin diatasi bahkan dihilangkan.