Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Shinta Bachir baru saja melangsungkan lamaran dengan politikus anggota DPRD, Sidrap Idham Masse, Sabtu (8/9/2018).
Wanita berusia 32 tahun itu mengaku tidak menyangka bahwa dirinya melangsungkan lamaran.
"Lamaran kemarin itu saya antara percaya nggak percaya, takutnya, ah, itu cuma main main doang, ternyata beneran," ungkap Shinta Bachir saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (10/9/2018).
Baca Juga : Usai Lamaran, Shinta Bachir Akan Segera Langsungkan Pernikahan
Pasalnya, lamaran tersebut dipersiapkan dalam waktu sangat singkat.
"Dalam waktu satu minggu buat saya tuh singkat banget, saya mempersiapkan apapun nggak mateng," ungkap Shinta Bachir.
Selain pemilihan lokasi lamaran yang sangat cepat, ternyata baju yang digunakan Shinta Bachir saat lamaran juga terkena imbasnya.
"Lihat baju saya juga kegedean, 3 hari dijahit," ungkap Shinta Bachir.
Baca Juga : Shinta Bachir Ajukan 2 Syarat Agar Mau Dinikahi Anggota DPRD Ini
Awalnya, Shinta Bachir tak ingin lamaran dilakukan dalam waktu dekat.
Akan tetapi, pihak keluarga calon suaminya tidak ingin menunda lebih lama.
"Dianya yang penginnya cepat-cepat, saya yang penginnya ntar dulu lah, butuh waktu, pendekatan," ungkap Shinta Bachir.
Baca Juga : Shinta Bachir Bongkar Alasannya Siap Dipoligami Idham Mase
Alasan Sidrap Idham Masse tidak ingin menunda lamarannya dengan Sinta Bachir lantaran mereka sudah cukup mengetahui satu sama lain dan berusia lanjut.
"Dia bilang apalagi, udah sama sama tua, udah saling terbuka, keluarga dia seperti apa, dia seperti apa, latar belakang kehidupan saya seperti apa, sidah kita ceritakan semua di depan," lanjut Sinta Bachir menirukan omonganSidrap Idam Masse. (*)