Find Us On Social Media :

Kisah Mercedes McCambridge yang Harus Telan Telur Mentah, Minum Wiski dan Merokok Agar Hasilkan Suara Mirip Setan di Film The Exorcist

By Seto Ajinugroho, Senin, 10 September 2018 | 17:45 WIB

Mercedes McCambridge dengan Piala Oscar miliknya

Namun tidaklah mudah untuk meniru suara setan yang diminta.

McCambridge harus menelan telur mentah, meminum berbotol wiski dan merokok sebanyak mungkin untuk menghasilkan suara seperti setan.

Gara-gara mengonsumsi alkohol, telur mentah dan merokok, McCambridge sampai terkena Bronkitis demi suksesnya film The Exorcist.

"Bronkitis kronis kemudian menyerang saya akibat mengonsumsi ketiganya," kata McCambridge.

Baca Juga : Rayakan 1 Muharram 1440 H dengan Amalan Doa Awal dan Akhir Tahun

McCambridge juga mengaku tertekan secara batin karena dirinya harus mengeluarkan kata-kata kotor setan Pazuzu untuk menghina Pastor dalam film The Exorcist.

"Saya sudah menjalani 16 tahun pendidikan biara, dan saya masih seorang Katolik yang taat, sehingga mengucapkan kata-kata penghujatan yang keji itu merupakan penderitaan bagi saya," beber McCambridge.

The Exorcist (1973) sendiri lantas menjadi film horor paling laris sepanjang masa dan memperoleh sepuluh nominasi Piala Oscar.

Bahkan suara setan Pazuzu yang diisi oleh McCambridge mendapat penghargaan Penataan Suara Terbaik di Piala Oscar.(Seto Aji/Grid.ID)