Usia Desiree memang tak lagi muda, namun ternyata dirinya mempunyai kemampuan yang tak biasa.
Dirinya memang bukan seorang selebriti seperti Bams, namun nyatanya Desiree memiliki suara yang merdu.
Hal ini dibuktikan dalam unggahan video yang diposting Bams lewat laman Instagramnya, Selasa (11/9/2018).
Baca Juga : Daniel Mananta Bersyukur Bisa Perankan Sosok Ahok Karena Hal Ini
Menghabiskan waktu dengan sang ibu, Bams melewatkan liburannya dengan bernyanyi bersama Desiree.
Terlihat Bams mengenakan kaus polos berwarna merah sambil memetik gitarnya.
Sedangkan Desiree duduk di sebelahnya mengenakan blouse berwarna putih.
Desiree terlihat cantik dan anggun dengan rambut pendeknya.