Laporan wartawan Grid.ID, Pradipta Rismarini
Grid.ID – Beberapa kebiasaan harus diterapkan sejak dini untuk membangun karakter dan sikap yang baik pada anak.
Dimulai dari hal-hal sederhana, beberapa kebiasaan baik ini bisa membuat anak bersikap lebih sopan dan tenang.
Selain itu, kebiasaan yang dibangun sejak kecil akan membuat anak lebih bertanggung jawab dengan dirinya sendiri juga sekitarnya.
Nah, ada apa saja ya?
Baca Juga : Tampil Stylish dan Sexy dengan Padu Padan Hot Pants Ala HyunA, Contek Yuk!
1. Table Manners
Ini jelas adalah salah satu poin penting untuk mendidik anak bersikap baik dan sopan.
Sejak dini latihlah anak bagaimana caranya makan dengan benar di meja makan.
2. Menyikat gigi 2 kali sehari
Membiasakan anak untuk menyikat gigi 2 kali sehari juga sangat penting.
Kebiasaan ini juga bisa melatih anak untuk hidup lebih disiplin dan melatihnya untuk menjaga kebersihan.
Baca Juga : 13 Ciri-ciri Psikopat, Salah Satunya Ternyata Tampil Sangat Menarik
3. Tidur tepat waktu
Memberinya waktu istirahat yang teratur dan cukup akan sangat membantu dalam tumbuh kembangnya.
Ia juga akan terbiasa dengan waktu tidur dan bangun yang teratur.
4. Membersihkan barang-barangnya
Selesai bermain, biasakan anak untuk membersihkan mainan dan semua barang-barangnya ke tempat semula.
Baca Juga : Minum Obat Anti Mual Saat Hamil Aman Nggak sih? Yuk Cek Kebenarannya
5. Bertanggung jawab dengan uang
Biasakan anak untuk mengelola keuangannya sendiri dengan baik.
Perkenalkan ia dengan budaya menabung.
6. Katakan tolong dan terima kasih
Jangan lupa biasakan untuk mengucapkan kata tolong dan terima kasih sejak kecil.
Baca Juga : Tampil Syar'i dengan Warna-warna Pastel ala Calon Pengantin, Anisa Rahma Eks Cherrybelle
Hal ini akan membantunya menjadi pribadi yang baik.
7. Berbagi
Biasakan anak untuk berbagi segala hal.
Mulai dari hal-hal kecil seperti makanan atau mainan sampai berbagi perhatian dengan saudara dan sekitar.
(*)