Kamar Jojo juga terhubung dengan balkon, sehingga penghuninya bisa bersantai sejenak menikmati udara di luar rumah.
Di sudut lain kamarnya, terdapat sebuah lemari kayu berwarna cokelat tua yang cukup besar.
Disitulah Jojo menyimpan pakaiannya.
Sang ayah menuturkan kalau semua baju Jojo sangat sederhana.
Baca Juga : Hina Presiden Indonesia di Medsos, Seorang Pelajar Diciduk Aparat Kepolisian
Tak ada barang mahal apalagi branded.
"Dia gak terlalu mikirin barang branded. Bahkan dia pernah beli kaos sweater yang harganya 35 ribu," ujarnya.
Dilansir Grid.ID dari iDea, di dalam kamar Jojo juga terdapat fasilitas kamar mandi pribadi.
Kamar mandi tersebut terkesan mewah dengan pemakaian corak marmer di lantai dan dindingnya.
Baca Juga : Promosi Film Arwah Tumbal Nyai, Raffi Ahmad Bakal Bagi-bagi Beras Gratis
Disediakan bath up ukuran sedang di kamar mandi yang didominasi dengan warna putih tersebut.
Pada tengah ruangan, terdapat kaca transparan yang menjadi pembatas antara area wastafel dan toilet dengan bath up.
Meski begitu, Jonatan Christie hanya menggunakannya saat ia berada di rumah pada akhir pekan.
(*)