Laporan Wartawan Grid.ID, Puput Akad.
Grid.ID - Marvel Studios akhirnya merilis trailer film Captain Marvel pada pada Selasa (18/9/2018).
Film yang ditunggu-tunggu oleh para penggemar Marvel Cinematic Universe ini akan tayang pada 8 Maret 2019.
Tak hanya sosok Captain Marvel yang menjadi sorotan, latar belakang tahun 1990-an yang menjadi setting film ini turut menarik perhatian.
Baca Juga : Mahar Pernikahan Kurang, Ayah Mertua Perkosa Menantu Sendiri dan Merekamnya
Dalam trailer yang berdurasi 1 menit 56 detik, ditampilkan sejumlah benda jadul yang sukses membuat penonton dari generasi 90-an bernostalgia.
Ingin tahu benda apa saja itu, simak penjelasannya berikut ini.
1. Persewaan Kaset Video
Trailer film Captain Marvel diawali dengan jatuhnya Captain Marvel ke Bumi.
Ia jatuh tepat di sebuah gedung persewaan kaset video bernama Blockbuster Video.
Adegan ini sukses membangkitkan kenangan manis Generasi 90-an akan kehadiran tempat persewaan kaset video pada era tersebut.