Laporan wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID - Hubungan asmara pasangan selebritis Rezky Aditya dan Razer Patricia sempat menghebohkan publik.
Pasalnya, lama tak terlihat menggandeng kekasih, Rezky Aditya muncul bersama sosok wanita cantik.
Keduanya pun telah resmi bertunangan pada Agustus 2018 lalu.
Baru-baru ini, melalui unggahan akun gosip @lambe_turah membagikan proses pemotretan Rezky dan sang kekasih.
Baca Juga : DJ Dinar Candy Akan Cari Orang yang Masukan Namanya Dalam Daftar Prostitusi Online
Berdasarkan kabar, rupanya Rezky Aditya dan Razer Patricia tengah melakukan pengambilan foto prewedding.
Pasangan ini pun nampak mesra dalam berbagai gaya pengambilan foto.
"Ngiriii ama yang priwet
Besokk besokk minceu mau photo priwet juga ahhhhh
Baca Juga : Kenali 4 Fase Migrain, Tak Cuma Sakit Kepala Saja Ternyata Bisa Tunjukkan Gejala Lain
Syapakah babang tamvan yang mau photo priwet ama minceu yaks?" tulis @lambe_turah, Selasa (18/9/2018).
Tak banyak yang tau, meski berparas menawan, rupanya calon istri Rezky Aditya itu bukan datang dari kalangan selebriti.
Dikutip Grid.ID dari berbagai sumber, berikut 5 Fakta Patricia Razer, yang disebut-sebut sebagai calon istri Rezky Aditya.
1. Lulusan Australia
Dikutip dari Tribun Jateng, Berbeda dengan mantan-mantan Rezky yang berasal dari kalangan selebriti, Razer Patricia bukan lah seorang publik figure.
Baca Juga : Pevita Pearce Buka Bukaan Soal Pria yang Kini Dekat Dengannya
Razer Patricia merupakan lulusan dari Curtin College Australia.
Sebelum itu, Patricia pernah menempuh pendidikan di Universitas Tarumanagara.
Ia juga pernah menuntut ilmu di Wall Street Institude pada tahun 2007 hingga 2008.
2. Bekerja di perusahaan properti
Selain memiliki tubuh tinggi, Razer juga memiliki wajah yang cantik.
Baca Juga : Putus Cinta Dari Reino Barack, Ina Thomas Ungkap Sifat Luna Maya
Wanita cantik itu sebelumnya pernah bekerja di Garuda Indonesia dan Standard Chartered Bank.
Sejak bulan Juli 2018 tunangan Rezky Aditya itu bekerja di Astra Property Investments LTD, PT Agung Sedayu.
3. Suka Travelling
Dalam unggahan akun Instagram miliknya, Patricia terlihat gemar berpetualang ke berbagai negara di eropa dan Amerika.
Bahkan Patricia sempat menghabiskan momen pergantian tahun 2018 di negeri Italia.
Baca Juga : Canggih! Lexus Perkenalkan Spion di Dalam Kabin Pada Mobil Terbarunya
4. Fashionable
Dengan paras cantik yang ditunjang dengan postur tubuh bak model profesional, Patricia Razer rupanya juga merupakan sosok yang fashionable.
Ia kerap memadupadankan sejumlah fashion item yang chick meski terlihat simpel.
Seperti dalam sebuah foto dirinya ketika berada di Singapura.
Dengan memadukan kemeja panjang dan celana pendek, Patricia terlihat memukau meski membawa sebuah backpack warna oranye.
Baca Juga : Mengenal Elih, Atlet Anggar Kursi Roda Asal Jawa Barat yang Akan Bertanding di Ajang Asian Para Games 2018
Ia juga memadukan tampilannya dengan sepatu hitam dan rambut yang diikat.
5. Cantik sejak dulu
Wajah cantik Patricia rupanya sudah sedari dulu.
Hal ini terlihat dari unggahan akun Instagramnya yang memposting foto lawas wanita berambut panjang itu.
Dalam foto Patricia terlihat berpose dengan sejumlah teman wanitanya jaman sekolah.
Baca Juga : Sukses dengan Kampanye Love Yourself, BTS Diundang Jadi Pembicara Pada Peluncuran Program UNICEF
Meski masih dalam balutan seragam sekolah, pesona kecantikan Patricia telah terpancar dalam potret lawas itu.(*)