Nuansa pink sangat terasa di video musik ini yang ditampilkan lewat latar belakang ketika Ghea menyanyi dan pada pakaian yang ia kenakan di sejumlah adegan.
Agar tak membosankan, terselip beberapa adegan drama dalam video musik ini ketika Ghea dan model cowok berinteraksi di kedai kopi. Lagu Rinduku ini mampu mengekspos karakter vokal manja ala Ghea Indrawari. Alunan pop latin dengan sentuhan instrumen perkusi membuat lagu terasa semakin manis.
Baca Juga : Nick Jonas Ungkap Alasannya Memilih Priyanka Chopra Sebagai The One Tak hanya piawai bernyanyi, rupanya Ghea juga terlibat langsung dalam pembuatan lagu ini. Ia menciptakan lagu Rinduku bersama dengan Febrian Nindyo P dan Ezra Mandira dari band HiVi!. Penasaran ingin tahu bagaimana video musik Ghea Indrawari berjudul Rinduku? Kamu bisa menontonnya pada tautan di bawah ini.