Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Bulan September menjadi bulan spesial bagi boyband 2PM.
Pada 4 September, 2PM merayakan ulang tahun debutnya yang ke-10.
2PM debut di bawah agensi JYP Entertainment pada 4 September 2008.
Baca Juga : Kai EXO Bakal Jadi Model Pria Pertama untuk Salah Satu Majalah Fashion Indonesia!
Dilansir Grid.ID dari Soompi, pada Jumat (21/9/2018), Chansung, Junho, dan Nichkhun melakukan siaran langsung melalui Naver VLive.
Hanya tiga member yang bisa ikut dalam siaran tersebut karena tiga member lainnya sedang menjalankan wajib militer.
Ketiga member 2PM itu bercerita tentang kesibukan yang sedang dijalani saat ini.
Baca Juga : Video: Pikotaro Adakan Flashmob di Jepang Khusus untuk Seungri BIGBANG!
Selain itu juga pencapaian dan harapan yang diinginkan untuk 2PM di ulang tahun debut ke-10.
Dalam siaran tersebut, terungkap jika Nichkhun, Junho, dan Chansung adalah member terakhir yang tinggal bersama di dorm.
Mereka kemudian sedikit bernostalgia dengan masa-masa tinggal bersama.
Baca Juga : Capaian dan Harapan di 10 Tahun Debut 2PM dari Membernya, Ada yang Cuma Pengin Main Bungee Jumping!
"Jun.K biasanya melakukan rekaman di kamarnya.
Itu sebenarnya bukan dorm, tapi sebuah studio," kata Chansung.
Junho menimpali cerita Chansung dengan mengatakan jika hal itu bisa terjadi karena passion mereka terhadap musik.
Baca Juga : Jelang Perayaan Chuseok, Netizen Korea Pilih Selebriti yang Bakal Tampil Kece dengan Pakaian Hanbok
"Setiap member punya banyak barang.
Bahkan sampai di satu titik, hanya ada satu jalan saja untuk kita bisa berjalan di dorm," imbuh Chansung.
Nichkhun menambahkan dengan mengatakan jika mereka juga memiliki banyak sepatu.
Baca Juga : Mantan Istri Dongho Eks U-KISS Tulis Pesan Tak Ingin Putranya Dikasihani Pasca Kabar Perceraian
Chansung juga membocorkan jika dirinya tinggal di ruang keluarga dengan sepatu-sepatu milik membernya yang lain.
"Aku melihat foto 10 tahun lalu dan itu mengagumkan.
Nichkhun bahkan bermain golf mainan di sana," imbuh Junho.
Baca Juga : Daftar Ranking Penyanyi K-Pop Terpopuler September 2018, BTS Masih Kokoh di Puncak!
Mereka juga bercerita tentang penyesalan yang mereka rasakan dalam berkarir.
Seperti Junho yang menyesal karena dirinya banyak diedit saat di variety show karena penampilannya dirasa terlalu berlebihan.
Sedangkan Nichkhun menyesal karena tidak mulai membut musik lebih awal.
Baca Juga : Agensi Masih Bungkam Mengenai Status HyunA dan E'Dawn, Penggemar Mulai Ragukan Cube Entertainment
Ia menganggap jika dirinya akan mampu membuat musik lebih cepat daripada sekarang.
Seperti yang telah diketahui, Jun.K, Nichkhun, Wooyoung, Junho, dan Chansung memperpanjang kontrak mereka bersama JYP Entertainment.
Sedangkan Taecyeon memutuskan untuk hengkang dari agensi dan berpindah ke 51K.
Baca Juga : Suga BTS Kejutkan Fans dengan Merilis Seesaw dan I NEED U Versi Remix
Meski keluar dari agensi, Taecyeon tetap akan melanjutkan promosi bersama 2PM.
Selamat ulang tahun yang ke-10, 2PM! (*)