Hal itu ditunjukkan skor yang didapat hingga jeda interval menjadi 8-11 untuk keunggulan pebulu tangkis asal Jepang itu.
Sempat tertinggal hingga skor 12-16, Anthony mengejar dan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 16-16.
Baca Juga : Jago Masak, Bunga Citra Lestari Buatkan Kue untuk Perayaan Ulang Tahun sang Putra
Hingga gim kedua berakhir, skor menjadi 21-19 untuk keunggulan Anthony. Dengan hasil ini, Anthony Sinisuka Ginting berhasil meraih gelar juara China Open 2018.
Dikutip Grid.ID dari Bolasport.com, Anthony Ginting menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil menyabet gelar pada China Open 2018.
Pasalnya, pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, yang merupakan unggulan pertama terhenti pada babak semifinal.
Nasib serupa juga dialami pasangan ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, yang juga terhenti langkahnya pada babak semifinal.