Laporan wartawan Grid.ID, Veronica Sri Wahyu Wardiningsih
Grid.ID - Donny Fattah Gagola merupakan salah satu personil grup musik legendaris Indonesia, God Bless.
Pria yang menduduki posisi bassist God Bless itu baru saja merayakan ulang tahunnya pada Minggu (24/9/2018).
Pria berdarah Maluku Utara ini terjun ke dunia musik sejak umur belasan tahun.
Donny Fattah merupakan salah satu pendiri dan pilar utama grup rock, di samping Achmad Albar, Fuad Hassan (alm), Yockie, dan Ludwig Lemans.
Baca Juga : Potret Lawas Tantowi Yahya Kenang Awal Karier, Rela Bolos Kerja Hingga Jadi Presenter Kondang
Masih memakai nama Crazy Wheels yang merupakan cikal bakal lahirnya God Bless yang dibentuk pada 5 Mei 1973, ketika mereka menembus panggung Taman Ismail Marzuki, Jakarta.
Hingga saat ini, God Bless masih berumur panjang. Mereka masih sering tampil menghibur penonton dan me kerinduan para penggemar.
Sejak tahun 2012, God Bless muncul dalam formasi baru, yakni Ahmad Albar (vokal), Ian Antono (gitar), Donny Fattah (bass), Fajar Satritama (drum) dan Abadi Soesman (kibor).
Dalam momen spesialnya, Donny Fattah pun merayakannya bersama God Bless.
Momen tersebut dibagikan melalui akun Instagram resmi God Bless, @godblessrocks.
Baca Juga : Bikin Iri, Raline Shah Pamer Foto Bareng Lady Gaga dan Bradley Cooper