Ia segera memerintahkan pera tempur bagi seluruh awak HMS Sheffield.
Tapi apa lacur, Bedacarratz sudah lebih dulu mengunci HMS Sheffield dan menembakkan rudal anti kapal Exocetnya dari jarak satu mil laut.
Belum juga sampai 7 detik, rudal sudah menjebol dan meledak telak di lambung HMS Sheffield.
Kapal frigat canggih itu lantas terbakar hebat yang mengakibatkan 21 orang tewas seketika dan 24 lainnya luka parah dari 268 awak HMS Sheffield.
Dinding kapal yang terbuat dari alumunium menyebabkan kebakaran sulit dipadamkan.
Tiga hari kemudian HMS Sheffield tenggelam setelah semua awaknya diungsikan.
Tenggelamnya frigat canggih mili Royal Navy itu mencoreng muka kerajaan Inggris lantaran selalu membangga-banggakan armada lautnya.
Namun fakta dilapangan berbicara lain, hanya dengan sebiji rudal bisa dengan mudah menenggelamkan sebuah kapal berharga jutaan dlar AS.