Selain BTS, artis lain yang juga dijadwalkan tampil di episode yang sama yaitu Whoopi Goldberg, Jamie Dornan dari Fifty Shades of Grey, Rosamund Pike dari Gone Girl, dan Harry Connick Jr.
Sementara itu, BTS akan segera meninggalkan benua Amerika dan melanjutkan konsernya di Eropa.
Menurut jadwal yang sudah dirilis sebelumnya, BTS akan menggelar konser di 4 kota besar Eropa.
Baca Juga : Stres Lihat Banyak Pengeluaran saat ke Milan, Prilly Latuconsina Pilih Makan di Pinggir Jalan
Jadwal konser BTS di benua Eropa adalah sebagai berikut:
1. London - The O2 Arena (9-10 Oktober)
2. Amsterdam - Ziggo Dome (13 Oktober)
3. Berlin - Mercedes-Benz Arena (16-17 Oktober)
4. Paris - Accorhotels Arena (19-20 Oktober)
Jadwal BTS padat banget ya, guys! (*)