Laporan Wartawan Grid.ID, Andriana Oky
Grid.ID-Gempa saat ini menjadi salah satu bencana alam yang sering menyerang Indonesia.
Sebagian besar wilayah Indonesia bagian tengah dan timur mengalami gempa bumi.
Mulai dari gempa Lombok, gempa Palu, kini gempa kembali mengguncang wilayah Sumba, NTT.
Baca Juga : Gempa Palu, Lukman Sardi: Wajib Bangun Gedung Anti Gempa Seperti di Jepang
Mengutip dari kompas.com, gempa berkekuatan 5,2 dan 5,3 mengguncang wilayah Kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (2/10/2018).
Melihat kondisi geografis Indonesia yang dikelilingi oleh 3 lempeng besar, yang salah satunya lempeng asia pasifik yang bergerak dari selatan Indonesia, maka logis jika terjadi gempa.
Kepala Stasiun Geofisika Kelas III, Waingapu, Sumba Timur, Arief Tyastama mengatakan gempa pertama terjadi pada pukul 07.12 Wita.
"Gempa bumi yang pertama, magnitudonya 5,2.
geBaca Juga : Update Gempa Donggala: Hoaks Tsunami Susulan Hingga Kabar Penjarahan Minimarket
Lokasi gempa bumi 10,56 derajat lintang selatan dan 120,20 derajat bujur timu, " ungkap Arief pada Kompas.com, Selasa pagi.
Gempa ini berpusat di 66 kilometer Barat Daya, Sumba Timur dengan kedalaman 10 kilometer, jelas Arief.
Guncangan gempa bumi ini dirasakan di Waingapu, Tambaloka, Bima dan Dompu
Gempa kedua kembali terjadi pada pukul 7.27 dengan kekuatan 5,3.
Baca Juga : Miris! Pasca Gempa dan Tsunami di Palu dan Donggala, Air Mineral Dijual Rp 50 Ribu/Botol
Lokasi gempa kedua ini masih berdekatan dengan pusat lokasi gempa pertama dengan kedalaman yang sama.
Hingga saat ini belum ada laporan terjadinya kerusakan akibat gempa bumi ini. (*)