Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Artis Delia Septianti mengungkapkan dirinya berduka dan takut akan gempa dan tsunami yang terjadi di Sulawesi Tengah.
Apalagi dirinya sempat mendengar isu bahwa Jakarta juga akan terkena musibah serupa.
"Jadi cukup prihatinlah, agak serem juga sih, katanya kan denger-denger BMKG bilang Jakarta akan terkena gempa dan tsunami juga, aduh ya Allah, ya kita berdoa aja ya mudah-mudahan nggak," ungkap Delia Septianti saat ditemui Grid.ID di kawasan Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (2/10/2018).
Baca Juga : Dugaan Tompi tentang Kondisi Wajah Ratna Sarumpaet yang Bengkak
Ketakutan tersebut menjadi-jadi lantaran artis berusia 33 tahun ini tinggal di gedung dan dekat dengan pantai.
"Karena aku sendiri aku tinggal di daerah dekat laut di Jakarta, dan aku juga di gedung ketinggian, di apartement, jadi agak-agak worry juga sih," ungkap Delia Septianti.