Laporan Wartawan Grid.ID, Chandra Wulan
Grid.ID - Kasus Ratna Sarumpaet kini tengah menjadi perbincangan hangat di tanah air.
Setelah sebelumnya beredar kabar bahwa ia dikeroyok dan dipukuli orang tak dikenal, akhirnya Ratna mengaku telah berbohong.
Beberapa tokoh sempat meramaikan dan menanggapi dugaan penganiayaan terhadap Ratna Sarumpaet.
Mulai dari Rachel Maryam yang menyebarkan foto Ratna Sarumpaet yang babak belur hingga Mahfud MD yang berharap bahwa kabar tersebut tidak benar.
Begitu juga dengan dr. Tompi, penyanyi yang juga berprofesi sebagai dokter.
Tompi bahkan mengaku rela memberikan tindakan medis secara gratis jika kabar penganiayaan tersebut benar.
Baca Juga : Tawarkan Ratna Sarumpaet Oplas Gratis, Tompi : Sekarang Bayar Karena Bohong!
Kini ketika kabar tersebut terbukti hoaks, Mahfud MD kembali mengungkapkan sesuatu.
Ia ternyata sempat berniat untuk menjenguk Ratna Sarumpaet.
Dalam cuitannya, Mahfud berujar,
"Kemarin sore sy minta sespri saya Imam utk mencari alamat Ratna S guna membezuknya sbg tanda simpati.
Tp saat ketemu dr. Tompi dan Najwa semalam sy diberitahu adanya kemungkinan bohong krn narasi dan jahitannya aneh.
Sy percaya dr. Tompi.
Baca Juga : Ratna Sarumpaet Bohong, Viral Cuitan #SaveRioDewanto yang Super Kocak
Eh, benar ternyata.
Terlanjur ngetwit."
Entah Najwa siapa yang dimaksud dalam cuitan ini.
Pihak Grid.ID telah mencoba mengonfirmasi namun belum mendapat balasan.
Tompi pun me-retweet cuitan Mahfud MD dan membalasnya dengan bersemangat.
Rabu (3/10), ibunda dari Atiqah Hasiholan menggelar konferensi pers.
Ia akhirnya membongkar kebenaran terkait foto wajah lebamnya yang sempat membuat heboh sejak Selasa (2/10/2018).
Baca Juga : Ratna Sarumpaet Terkenal Sebagai Seniman Tersohor, Intip Suasana Rumahnya
Sebelumnya, diberitakan bahwa wajah lebam Ratna adalah hasil pengeroyokan di bandara kawasan Bandung.
Hal itu, dibenarkan oleh sejumlah tokoh politik seperti Fadli Zon dan Rachel Maryam.
Namun, kini kebenaran telah terungkap.
Ratna mengakui bahwa dirinya telah melakukan operasi plastik.
"Tanggal 21 saya mendatangi rumah sakit menemui dokter Sidik spesialis bedah plastik.
Kedatangan saya kesitu karena sepakat untuk menyedot lemak di pipi kiri kanan saya," ujar Ratna Sarumpaet saat konferensi pers kawasan Jakarta Selatan, Rabu (3/10/2018).
Ratna menyebutkan bahwa dokter Sidik adalah dokter kepercayaannya.
Baca Juga : Jika Ratna Sarumpaet Tidak Bohong, Tompi Siap Bantu Oplas Wajahnya Secara Sukarela
Sayang, kali ini hasilnya tidak sesuai dengan ekspektasi.
"dr. Sidik adalah dokter yang terpercaya yang saya sudah 3-4 kali ke sana tapi setelah dijalankan pada tanggal 21, tanggal 22 nya saya lihat muka saya tidak seperti yang saya pikirkan," tambahnya.
Ratna mengatakan bahwa ia membutuhkan alasan untuk menjelaskan kondisi wajah yang lebam pada anak-anaknya di rumah.
"Saya ditanya kenapa, dan saya jawab dipukul orang," lanjut Ratna.
Ia pun mengaku tidak mengerti mengapa dirinya harus melanjutkan kebohongan tersebut.
Baca Juga : Ratna Sarumpaet Mengaku Bohong, Ini 5 Komentar dan Meme Lucu Netizen!
"Jawaban pendek itu dalam satu minggu ke depannya terus dikorek.
Namanya juga anak, kan lihat muka ibunya lebam pasti ditanya kenapa.
Dan saya nggak tahu kenapa, dan saya nggak pernah membayangkan bahwa saya akan terjebak dalam kebodohan seperti ini.
Mengembangkan ide pemukulan itu dengan beberapa ceritera seperti yang diceriterakan."
Awalnya, cerita pemukulan itu hanya beredar di kalangan keluarga.
"Selama seminggu lebih cerita itu hanya berputar di keluarga dan hanya untuk kepentingan saya berhadapan dengan anak-anak saya.
Tidak ada hubungannya dengan politik," pungkasnya.
(*)