Laporan wartawan Grid.ID, Novita D Prasetyowati
GRID.ID - Kisah pria yang ada di dalam mobil selamat dari musibah tsunami di Kota Palu, Sulawesi Tengah.
Kisah ini turut mencuri perhatian publik lantaran pada saat terjadi bencana tsunami, pria yang ada di dalam mobil dapat selamat.
Pasalnya, terjangan air laut meluap hingga merusak ribuan rumah penduduk.
Seperti yang diketahui, gempa dan tsunami yang melanda Provinsi Sulawesi Tengah terjadi pada 26/09/2018 lalu.
Baca Juga : Pengakuan Korban Gempa Donggala: Kami Stres, Tak Bisa Makan dan Tidur
Dilansir Grid.ID dari laman Kompas korban tewas dari peristiwa tersebut mencapai 1.407 orang.
Tak hanya itu, sebanyak 2.549 orang mengalami luka berat dan tengah dirawat di rumah sakit.
Hingga saat ini pemerintah terus melakukan proses rvakuasi dan penanganan terhadap wilayah di Sulawesi Tengah yang mengalami gempa dan tsunami.