Find Us On Social Media :

Nggak Kesampean, Rudy Wowor Dambakan 2 Orang Cucu dari Michael

By Ria Theresia, Sabtu, 6 Oktober 2018 | 13:43 WIB

Kolase Michael Wowor dan Foto Rudy Wowor

Laporan wartawan Grid.ID, Ria Theresia Situmorang

Grid.ID - Michael Wowor, putra kedua dari hasil pernikahan ketiga Rudy Wowor, mengenang kisah dramatisnya bersama sang ayah.

Di dekat pusara ayahnya, Michael Wowor bercerita janji dari ayahnya kepada dirinya.

Satu-satunya janji yang berhasil ditepati hanyalah menyaksikan pernikahan Michael, itupun hanya melalui panggilan video.

"Itu satu-satunya janji papa yang tepat ke saya walaupun papa enggak hadir di pernikahan saya, tapi kita dari mulai akad sampai resepsi kita video call cukup seneng dengan janji yang papa tepati ke saya," ujarnya saat ditemui di TPU Pondok Ranggon, Sabtu (6/10/2018).

Baca Juga : Ternyata Anak-anaknya Tak Merestui Ratna Sarumpaet Sebagai Aktivis HAM

Sayangnya masih ada harapan dari Rudy Wowor terhadap Michael yang masih belum terpenuhi.

Rudy Wowor tak sempat menunggu hingga bisa menimang dua orang cucu dari Michael.

Hal ini ditenggarai karena kakaknya, Stefani Wowor juga memiliki dua anak jadi ia pun menginginkan anak laki-lakinya tersebut memiliki sepasang anak.

Baca Juga : GTI, Boyband Asal Korea Selatan Akan Adakan Penggalangan Dana di Nami Island untuk Korban Gempa Palu