Laporan Wartawan Grid.ID, Puput Akad
Grid.ID - Minum teh di pagi hari telah menjadi kebiasaan bagi sebagian masyarakat Indonesia tanpa mengetahui efek negatif minum teh di pagi hari.
Tahukah kamu, terdapat efek negatif minum teh di pagi hari di balik manfaat yang ditawarkannya.
Berikut efek negatif minum teh di pagi hari yang telah dirangkum Grid.ID dari NDTV.com.
Baca Juga : 7 Manfaat Minum Air Hangat di Pagi Hari, Mulai dari Mencegah Penuaan Dini hingga Menurunkan Berat Badan
1. Mengganggu Metabolisme
Minum teh di pagi hari dapat mengganggu sistem metabolisme tubuhmu.
Teh diketahui bersifat basa sehingga dapat menyebabkan kadar asam lambung dan alkali di lambung menjadi tidak stabil.
Baca Juga : Minum Kopi dan 4 Cara Berikut Bisa Tingkatkan Metabolisme agar Dapatkan Bentuk Tubuh Ideal
2. Bikin Cepat Dehidrasi
Dikutip Grid.ID dari NDTV.com, ahli kebugaran dari India, Lokendra Tomar menyatakan teh bersifat diuretik yang artinya dapat menghilangkan air dari tubuh.