Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Kabar duka datang dari Indro Warkop.
Istrinya yang bernama Nita Octobijanthy dikabarkan meninggal dunia pada hari ini Selasa (9/10/2018).
Melalui pesan yang Grid.ID terima bertuliskan "Inalillahi Wa Inalillahi Rojiun, telah meninggal dunia, Ibu Nita (Istri dari Indro Warkop). Semoga amal ibadahnya diterima Allah SWT, Amin)."
Baca Juga : Momen Haru Adelia Pasha Gendong Balita Korban Gempa di Palu
Sang istri, Nita Octobijanthy memang diketahui sebelumnya berjuang melawan kanker paru-paru.
Nita Octobijanthy dirawat akibat penyakit kanker paru-paru stadium 4 yang diidapnya sejak bulan Agustus 2017 lalu.
Nita Octobijanthy meninggal dunia di usianya yang ke 59 tahun.
Baca Juga : Ben Joshua Cium Zylvechia Ecclesie, Respon Samuel Zylgwyn Galak Banget
Turut Berduka Cita.