Find Us On Social Media :

Presenter Augie Fantinus Diperiksa Polisi Lantaran Unggah Video Calo di GBK

By Dewi Lusmawati, Jumat, 12 Oktober 2018 | 14:08 WIB

Augie Fantinus saat ditemui di Gate 11, GBK, Senayan, Jakarta Pusat

Baca Juga : Harga Tiketnya Cuma Segini, Yuk Nonton Penutupan Asian Para Games 2018 Besok

"Jadi tidak ada percaloan ya," kata dia. Dalam video yang diunggah Augie pada Kamis (11/10/2018), seorang oknum anggota kepolisian disebut menjual tiket pertandingan basket Asian Para Games 2018 ke calon penonton di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat.

Berdasarkan keterangan pada unggahan video itu, polisi tersebut sedang bertugas di arena pertandingan basket.

Ia hendak menjual tiket kepada Augie.

Baca Juga : Nonton Asian Para games 2018, Poppy Sovia: Bangga Terharu Campur Aduk!

"Memalukan!!! Ini hari pertama gua ke GBK untuk support Timnas Basket Kursi Roda INDONESIA @jakartaswift.basketball di @asianpg2018....Bangga senang terharu sama antusias penonton yang penuh FULL HOUSE di lapangan basket senayan," isi keterangan video tersebut.

"Bahkan gue pun beli tiket bersama coach @hermanto1978 dan ngantri panjang untuk masuk ke dalam lapangan. Tapi gue kecewa dan emosi dengan kejadian ini! Polisi yang seharusnya tugas menjaga dan melayani masyarakat justru oknum polisi jadi calo. Ini Oknum! Pantaskah! Biar masyarakat yang menilai. Saya melakukan ini karena saya cinta Indonesia," lanjut keterangan pada video itu.

Sebelumnya, Kapolres Jakarta Pusat Kombes Roma Hutajulu membenarkan orang dalam video tersebut adalah anggota kepolisian.