Find Us On Social Media :

Tips dan Trik Mendekorasi Rumah Idaman yang Tak Bikin Kantong Jebol

By Siti Sarah Nurhayati, Rabu, 17 Oktober 2018 | 06:54 WIB

Agatha Carolina, Interior Designer (kiri), Ersa Mayori, Mom Influencer (tengah), Arlene Sutjiamidjaja, Senior Manager Business Development Shopee Indonesia (kanan).

Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati

Grid.ID - Memiliki rumah idaman memang menjadi impian banyak orang. Namun, terkadang banyak pula yang bingung untuk membuat rumah tersebut jadi hunian impian.

Apalagi jika rumahnya tak cukup luas, sehingga membuat harapan terhadap rumah impian pupus begitu saja. 

Apalagi ditambah dengan anggaran tidak mendukung keinginan tersebut. Harga properti yang terus meningkat kadang sulit dikejar.

Baca Juga : 5 Potret Gemas Aqil dan Maher, Anak Kembar Ustaz Solmed dan April Jasmine yang Kini Berusia 5 Bulan

Jika modal untuk membuat rumah idaman tersebut jauh dari cukup, jangan berkecil hati. Rumah yang kecil dan sederhana pun bisa disiasati agar tampak lebih luas. 

Kali ini, Agatha Carolina selaku Interior Designer, memberikan tips dan trik agar bisa membuat rumah impian tanpa budget yang berlebihan.

Yuk simak ulasan berikut:

1. Manfaatkan sudut ruangan

Menurut Agatha pemanfaatan sudut ruangan sangat penting bagi rumah yang tak terlalu luas, meskipun kecil, jika sudut ruangan dimanfaatkan dengan baik nuansa di dalamnya akan berbeda.

"Untuk mendekorasi rumah itu enggak harus punya rumah gede banget, selalu dengan perabotan yang sangat mahal, nggak. Cuma saya sih selalu sisihkan corner,"

"Misalkan saya suka baca jadi saya bikin ada satu corner untuk reading area, di situ saya kasih spot untuk duduk gitu, ya di situ saya dekorin gitu," ungkap Agatha saat Media Workshop: Shopee Big Home Sale di kawasan Jakarta Pusat, Selasa (16/10/2018).

Baca Juga : Meski Dibayar 1 Miliaran, Patricia Gouw Ogah Ambil Peran Film Horor!

2. Tidak Mengubah Total Isi Rumah

Mendekorasi rumah bukan berarti harus merombak semuanya dari awal. Dekorasi justru dibutuhkan ketika mood di rumah berantakan.

Sehingga penambahan beberapa aksen sangat diperlukan untuk penyegaran, dan tak banyak pengeluaran yang membuat kantong jebol. 

"Mendekorasi bukan berarti rumah itu diubah total, namanya juga mendecorate, mendecorate berarti kan menambahkan beberapa aksen dan warna yang kalian rasa akan menambahkan sesuatu di rumah tersebut gitu."

"Jadi contohnya mungkin kalau kalian pecinta tanaman bisa di tambahkan hanging garden seperti itu, atau bisa nambahin pot, sebatas pot decoratif, itu aja kayak udah menambahkan satu elemen baru dan mungkin bisa merefresh juga mood di dalam ruang itu sendiri," jelas Agatha.

3. Maksimalkan penggunaan rak kecil

Rak kecil juga bisa bermanfaat ketika akan mendekorasi rumah, justru penggunaan rak kecil sangat diperlukan contohnya digunakan untuk tempat menyimpan buku-buku lama dengan sedikit sentuhan aksen yang berbeda.

"Atau yang suka hal-hal lain kalian bisa pajang di satu corner dengan bisa beli rak kecil beli di Shopee banyak, tinggal simpen buku-buku di kasih title lines itu aja udah mendekorasi satu corner jadi bisa mempercantik ruangan gitu," tuturnya.

Jadi tak semua sudut ruangan harus didekorasi untuk membuat rumah impian, cukup tambahkan spot kesukaan sesuai kebutuhan agar suasana rumah tak mononton dan semakin nyaman.

Selamat mencoba! (*)