Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Mi instan memang merupakan sajian yang menggugah selera.
Rasanya yang enak dan praktik membuat makanan ini menjadi pilihan favorit beberapa orang.
Namun, jangan sampai kamu mengonsumsi mi instan secara rutin atau setiap hari ya.
Baca Juga : Indonesia Jadi Negara Pemakan Mi Instan Terbanyak ke 2 di Dunia!
Seorang siswa 18 tahun dilaporkan meninggal dunia karena menderita kanker perut.
Diketahui pelajar tersebut menderita kanker perut lantaran mengonsumsi mi instan secara rutin setiap malam.
Melansir dari news.seehua.com via World of Buzz, pelajar yang tidak disebutkan namanya tersebut mulai mengonsumsi mi instan sejak SMA.
Baca Juga : Sebelum Terkenal, Siti Badriah Hidup Pas-pasan Hingga Makan Satu Mi Instan Dibagi Dua