Find Us On Social Media :

Istri Keenan Pearce Melahirkan, Pevita Pearce Beberkan Nama Lengkap Keponakannya

By Linda Fitria, Jumat, 19 Oktober 2018 | 20:11 WIB

Pevita Pearce, Keenan Pearce dan Gianni Fajri

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Fitria C

Grid.ID - Kabar bahagia datang dari keluarga Keenan Pearce, kakak aktris cantik Pevita Pearce.

Pasalnya, kakak ipar Pevita Pearce, Gianni Fajri baru saja melahirkan anak pertamanya bersama Keenan Pearce.

Kabar ini disampaikan Keenan Pearce dan Pevita Pearce di Instagramnya, baru-baru ini.

Baca Juga : Anak Pertama Keenan Pearce dan Gianni Fajri Telah Lahir, Selamat!

Baca Juga : Deretan Gaya Kasual Nia Ramadhani dengan Sneakers, Stylish Banget!

Sebagaimana kita tahu, Keenan dan Gianni menikah awal tahun 2018 tepatnya pada tanggal 14 Januari.

Pernikahan keduanya digelar sederhana dan tertutup dari banyak orang.

Setelah dua bulan menikah, pasangan ini membagikan kabar bahagia tentang kehamilan Gianni.

Baca Juga : Pamer Perut Buncit, Istri Keenan Pearce, Gianni Fajri akan Segera Melahirkan?

Baca Juga : Lagi Hits, Tren Kalung Layer ala Artis Cantik Valerie Thomas dan Marsha Aruan

Keenan mengunggah sebuah foto dengan tulisan yang mengisyarakan bahwa sang istri telah mengandung.

Selama masa kehamilan, Gianni pun kerap mengunggah potretnya dengan perut buncit yang kian hari kian membesar itu.

Setelah penantian lama, akhirnya yang dinanti lahir ke dunia ini.

Baca Juga : Pevita Pearce dan Irish Bella Kompak Bergaya dengan Outfit Floral, Kayak Kembar!

Kamis (18/10/2018), Gianni melahirkan anak pertama mereka yang berjenis kelamin laki-laki.

Kabar ini dipastikan dengan postingan Keenan dan Pevita Jumat (19/10/2018).

"Welcome to the world Benjamin. Mom & Dad made this video so you will always remember that you are surrounded with love (Selamat datang ke dunia, Benjamin. Ibu dan ayah membuat video ini agar nantinya kamu selalu ingat kalau kamu selalu dikelilingi cinta)"

Baca Juga : Liburan ke Maroko, Pevita Pearce Tampil Stylish saat Naik Unta

Sejalan dengan postingan sang kakak, Pevita pun juga mengunggah ucapan selamat datang untuk keponakannya.

Dalam video tulisan singkat itu, Pevita juga membeberkan nama lengkap anak Keenan dan Gianni.

Diketahui, nama lengkap anak Keenan Pearce dan Gianni Fajri adalah Benjamin Dewata Amwell Pearce.

Baca Juga : Pevita Pearce Buka Bukaan Soal Pria yang Kini Dekat Dengannya

Wah selamat ya untuk Keenan, Gianni, dan Pevita.

Selamat datang juga untuk Baby Benjamin!(*)