Kecerdasan Buatan Untuk Para Gamer
Bagi para mobile gamer, Vivo V11 Pro dilengkapi Game Assistant yang membuat smartphone dapat tetap menjalankan game, bahkan ketika melakukan aktivitas lain seperti menelepon atau chatting.
Ketika ingin rehat sejenak namun tetap ingin menjalankan game, AI Game Mode juga dapat digunakan pada Vivo V11 Pro.
Untuk mendukung berbagai fitur AI ini, Vivo V11 Pro dilengkapi RAM 6GB, ROM 64GB dengan slot microSD hingga 256GB, dan prosesor Qualcomm Snapdragon 660 AIE yang telah diadaptasi untuk memaksimalkan fitur AI pada smartphone
Selain pada fitur game, Vivo V11 Pro juga memberikan keleluasaan bagi autentikasi penggunanya.
Aktifkan fitur AI Face Access yang dapat bekerja kurang dari 1 detik bahkan saat kondisi gelap; atau manfaatkan fitur futuristik Screen Touch ID yang memindai langsung sidik jari di layar.
Kedua fitur ini juga dapat dijalankan sekaligus. Bahkan autentikasi sidik jari dapat diaktifkan untuk lebih dari 1 pengguna. (*)