Find Us On Social Media :

Padukan Konsep Townhouse ala New York dan Jawa Klasik, Sudut Rumah Mewah Rianti Cartwright Terinspirasi dari Eyang Kakung

By Nindya Galuh Aprillia, Rabu, 24 Oktober 2018 | 11:21 WIB

Rumah Mewah Rianti Cartwright Juga Dilengkapi Sudut Jawa Klasik Terinspirasi dari Eyang Kakung

Untuk bagian lantai, Rianti dan suami sepakat memilih marmer sebagai alasnya.

Tak tanggung-tanggung, marmer tersebut didatangkan langsung dari Yunani.

Di samping ruang keluarga langsung terlihat taman kecil yang disekat dengan pintu kaca.

Taman tersebut didominasi oleh tanaman rambat.

Baca Juga : Mengintip Keakraban Ashraf Sinclair dan Rianti Cartwright dengan Anak-anak Yatim

Meski berkonsep townhouse ala New York, Rianti dan Cass tak melupakan kebudayaan Indonesia.

Mereka meletakkan kursi kayu khas Jawa di taman tersebut.

Rianti menyebut sudut di rumahnya itu sebagai 'Javanese corner'.

Baca Juga : Jarang Terekspos, Pesona Rianti Cartwright dengan Balutan Dress Floral, Manis dan Cantik Banget!

Rupanya sudut rumah tersebut terinspirasi dari kakek Rianti yang merupakan orang Jawa.

"Kalau ini aku sebut my Javanese corner karena eyang kakung aku kan orang Jawa, jadi aku suka banget nih ubin klasik," ujarnya