Find Us On Social Media :

Jarang Tampil di Televisi, Thomas Djorghi Ternyata Sibuk Jadi Juri Acara Dangdut di Amerika

By Annisa Dienfitri, Jumat, 26 Oktober 2018 | 11:40 WIB

Thomas Djorghi saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (24/7/2018).

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia

Grid.ID - Nama Thomas Djorghi cukup terkenal di kalangan pecinta musik dangdut.

Padahal pria kelahiran 49 tahun silam ini mengawali karirnya di bidang modeling dan sinetron.

Sebelum terjun ke musik dangdut, Thomas Djorghi lebih dulu bergelut di musik pop. Namun sayangnya ia kurang mendapat peruntungan di jalur pop.

Baca Juga : Amanda Manopo Disebut Tampak Lebih Tua oleh Netizen, Christ Laurent Angkat Bicara

Akhirnya, kakak kandung dari Sultan Djorghi ini pun mulai fokus dan total di dunia musik dangdut.

Dalam acara Sarah Sechan yang dipulikasikan melalui YouTube, Rabu (24/10/2018), pelantun 'Sembako Cinta' tersebut menceritakan kesibukannya menjadi juri sebuah ajang pencarian penyanyi dangdut yang dilakukan di Amerika.

Ternyata, ia pun telah 14 tahun menjadi juri dalam ajang tersebut.

"Tiap tahun dari 2004 sampe 2018 ini, kan tiap tahun kita ngadain audisi Dangdut in America, orang asli Amerika," kata Thomas Djorghi seperti dikutip Grid.ID.

Baca Juga : Sudah Dipersiapkan dengan Matang, Begini Cara FX Ong Habisi Keluarganya Sendiri

Menurut pengakuannya, banyaknya peserta pencarian penyanyi dangdut yang diambil dari orang Amerika asli tersebut mencapai ratusan.

Thomas Djorghi pun mengaku sangat kesulitan untuk mendapatkan peserta terbaik akibat kendala-kendala yang dirasakan peserta di sana, terutama masalah bahasa dan cengkok dangdut.

"Yang paling sulit adalah bahasa, kan buat dia bahasa Indonesia itu susah banget dan juga masalah cengkok."

"Kalo masalah cengkok itu ya kita dimaklumkan lah, yang penting mereka suka dulu ama musik dangdut, nikmati dulu, itu aku sangat menghargai banget," tuturnya lagi.

Baca Juga : Pajang Foto Midodareni, Donna Agnesia Merindukan Kedua Orang Tuanya

Pria yang masih terlihat awet muda itu pun mengatakan pemenang dari ajang tersebut nantinya akan dipromosikan sebagai penyanyi dangdut sebagai mestinya, mulai dari dibuatkan single dan video klip hingga melakukan promo di berbagai tempat.

"Kita bikinin dia single, kita bikinin video klip, kita bikinin dia promo di mana-mana, paling penting promo di Indonesia dulu karena dangdut dari Indonesia kan, udah besar di Indonesia kita bawa ke Amerika lagi,"

"Tujuannya kalo di Amerika itu boleh dikatakan apapun yang besar di Amerika itu mendunia," tandas Thomas Djorghi.

Baca Juga : Lokasi Tes SKD CPNS 2018 di Seluruh Indonesia, Provinsi NTT Miliki Jumlah Terbanyak

 

(*)