Find Us On Social Media :

Sudah Bercerai, Sule Akui Sulit Untuk Rujuk dengan Lina, Ini Alasannya

By None, Jumat, 26 Oktober 2018 | 13:23 WIB

Sule Akui Khilaf Tahun 2006, Perselingkuhan Lina Bentuk Balas Dendam?

Grid.ID - Sebulan bercerai, Sule sudah menutup hari untuk Lina, mantan istrinya.

Bahkan secara tegas komedian yang ngetop dari ajang pencarian bakat pelawak ini mengatakan tidak mungkin untuk rujuk kembali.

Hal ini diucapkan Sule dalam wawancara bersama wartawan yang diunggah channel Youtube #Eminensi, Minggu (21/10/2018).

Baca Juga : Terbukti! Begini Seksinya Nadia Purwoko Miss Grand Indonesia 2018

Menurut Sule, jika dia ditawari akan rujuk lagi tentu akan dipikir-pikir lagi, antara menerima atau tidak.

"Tetapi, yang pasti gak mungkin, karena yang tahu kondisi permasalahan ini hanya saya dan istri. Kalau menurut saya gak mungkin," tegasnya.

Meski telah bercerai dari Lina, komedian Sule tetap menepati janjinya ke keluarga mantan istri.

Satu di antaranya memberangkatkan mereka ke tanah suci untuk umroh.

Dilansir dari akun Youtube # Eminensi, Minggu (21/10/2018), Sule mengungkapkan jika saat ini keluarga sang mantan istri dan keluarganya tengah menjalankan ibadah umroh.

"Ini sekarang dia lagi pada di Mekkah, keluarga besar mantan istri saya, keluarga besar saya," ucap Sule saat ditanya seputar janjinya memberangkatkan keluarga Lina Umroh.

"Berapa orang kang?" tanya pewawancara.

"Semuanya kurang lebih 27 orang," jawab Sule.

Saat ditanya siapa saja yang berangkat umroh, Sule tampak menyebutkan beberapa keluarga Lina yang berangkat umroh.

Bahkan, Sule mengaku ada yang tak jadi pergi umroh.

"Kalau ibunya udah, trus tapi ada yang nolak adiknya, adiknya yang nomor dua. Terus (yang berangkat umroh) istri pamannya, anaknya dari kakak ibunya yang dari Cirebon, dari Subang, dan bermacam-macamlah saudaranya yang belum diberangkatin," jawab Sule

Menurutnya, umroh ini bentuk janjinya ke keluarga Lina saat mereka masih terikat pernikahan.

Karena sudah janji, jadi dia harus menempati.

"Bukan mentang-mentang berpisah lalu cabut (janjinya). Janji itu bukan sama mereka, tetapi sama Tuhan," tegas ayah Rizky Febian ini.

"Karena saya waktu sama mantan istri saya, saya udah janji mau umrohin keluarga dia dan keluarga saya biar seimbang," sambungnya.

Tak hanya itu, Sule juga mengungkapkan telah memenuhi janjinya untuk membelikan rumah untuk adik dan paman Lina.

Baca Juga : Pembunuhan Satu Keluarga, Cantiknya Yentin Margaretha Istri FX Ong

"Terus saya juga janji mau beliin rumah adiknya, rumah pamannya, sekarang udah terpenuhi," ungkap Sule.

Sule juga mengaku masih berkomunikasi dengan sang mantan istri.

"Tapi gue komunikasi tetep kok, dia mau ketemu anak-anak kayak kemarin ulang tahun tapi anaknya nggak mau trus ya Putri saja yang ke sana," ujar Sule.

Seperti diketahui, Sule dan Lina telah resmi pada 20/9/2018 di Pengadilan Agama Cimahi.

Belakangan diketahui, perceraian antara Sule dan Lina ditengarai karena adanya isu orang ketiga yang bernama Teddy.

Baca Juga : Sang Istri Ternyata Suka Lakukan Ritual Ini Terhadap Hotman Paris

Hal lain yang mencuri perhatian dari perceraian Sule dan Lina adalah hak asuh anak dan pembagian harta gono-gini.

Dikutip dari Tribun Jabar, pengacara Sule, Dose Hudaya, membeberkan beberapa hal soal pernikahan Sule dengan Lina.

Lina tidak mendapatkan hak asuh atas keempat anaknya.

Kendati demikian, Sule tetap mempersilahkan Lina untuk menemui buah hatinya.

"Lina minta rumah dan ruko," sebut Dose kepada Grid.ID pada Sabtu (29/9/2019).

"Dan sudah disepakati sama Sule," tambahnya lagi.

Sebelumnya melalui wawancara media, Sule mengaku sudah ikhlas kalau mantan istrinya tersebut meminta sejumlah uang ataupun harta darinya, setelah putusan hakim menyebut kalau tak sepeser pun uang akan dihibahkan kepada Lina.

"Mau mobil? Mau rumah? Udah punya dia. Di belakang saya. Mau apalagi?" tantang Sule saat diwawancarai Grid.ID di kawasan Gatot Subroto pada Kamis (20/9/2018) lalu.

"Kebahagiaan apa yang ingin dia dapat? Cuma harta? Tinggal ambil. Tapi yang perlu diingat adalah ingatlah kebahagiaan anak -anak. Itu yang perlu diingat. Masa cuma harta?" ungkapnya lagi saat itu.

Baca Juga : Wow! Tampilan Seksi Marion Jola Terbaru Sukses Membuat Iri...

Lina Panik

Sule sekarang tinggal bersama dua anaknya, sedangkan Lina tinggal bersama orangtuanya di Bandung.

Namun, belum lama ini, Lina tiba-tiba datang ke rumah Sule pada malam hari.

Semua itu gara-gara ulah usil Putri Delina, anak perempuan Lina dan Sule.

Ya, 12 Oktober lalu merupakan saat-saat indah untuk mantan istri Sule, Lina.

Di tanggal tersebut, Lina berulang tahun yang ke-41 tahun.

Sebagai anak, Putri Delina pun memberikan kejutan ulang tahun untuk ibundanya.

Sebelumnya, Putri juga telah mengucapkan selamat ulang tahun untuk Lina melalui postingan Instagram.

Ia mengunggah foto-fotonya dengan Lina serta keempat saudaranya, Sabtu (13/10/2018).

Dalam captionnya, Putri Delina juga memberikan kata-kata indah untuk sang ibu.

Ia mengatakan bahwa ibunya adalah sosok yang hebat dan sempurna dimatanya.

"My mother’s wonderful. She’s perfect to me.

Selamat ulang tahun mamah, yang pasti harus sehat selalu, karena itu yang paling penting!

Tth tidak akan pernah lepas dari mamah, tth selalu ada, tth sayang mamah..

Mamah ga akan pernah sendiri mah diluar sana banyak sekali yang sayang sama mamah dan mengerti.

Positive people! love you," tulisnya dalam caption.

Kembali ke kejutan, Putri meminta bantuan sahabatnya untuk membuat kejutan tersebut.

Jadi, Putri Delina berpura-pura pingsan karena belum makan dari kemarin.

Kemudian sahabat putri menelepon Lina dan mengabarkan bahwa Putri pingsan.

Ia pun meminta Lina untuk segera datang menengok keadaan putrinya.

Tak beberapa lama, Lina datang dan langsung masuk ke dalam rumah.

Karena keadaan rumah yang gelap tampaknya Lina tak melihat kue tart dan tumpeng yang ada di meja depan.

Baca Juga : Sang Istri Ternyata Suka Lakukan Ritual Ini Terhadap Hotman Paris

Lina hanya terus berjalan ke arah kamar.

Sesampainya di kamar, Putri Delina keluar dengan kue tart dan lilin menyala.

Ia lalu menyanyikan selamat ulang tahun untuk Lina.

Sang ibu tersenyum melihat kejutan kecil yang disiapkan anaknya itu.

"Jadi maksudnya apa ini nih?" tanya Lina.

"Surprise!" jawab Putri Delina.

"Orang udah panik," kata Lina lagi.

Lina kemudian berdoa dan meniup lilin di kue tart yang dipegang oleh sang anak.

Ia lalu memeluk Putri Delina dengan erat secara lama.

Baca Juga : Tabloid Bola Tutup, Rano Karno Merasa Kehilangan

Putri Delina tampak menangis di pelukan Lina, ia mengusap-usap punggung ibunya.

Begitu juga dengan Lina yang juga mengusap punggung dan kepala Putri.

Tak lupa Lina juga memeluk sahabat Putri yang membantu membuat kejutan ulang tahun ini.

Setelah sesi penuh air mata itu, Putri Delina pun bertanya tentang reaksi ibunya.

"Gimana ma? Terkejut kah?" tanya Putri.

"Bukan terkejut, panik," jawab Lina. Senyum tak pernah lepas dari bibirnya.

Baca Juga : Alasan Deddy Corbuzier Ubah Bentuk Tubuhnya Hingga Kekar Seperti Sekarang

"Iya tadi kan kita bilang ke mama aku pingsan sampai kirim foto," jelas Putri.

"Terus mama percaya ternyata, dikira nggak bakal percaya ya."

"Iya lah, mau nggak panik gimana orang denger pingsan," sambung Lina.

Momen kejutan ini diabadikan Putri Delinamelalui vlog di akun YouTube-nya, Sabtu (20/10/2018).

Artikel ini sudah tayang di surya.co.id dengan judul Sule Tutup Kemungkinan Rujuk dengan Lina, Alasannya Bikin Penasaran