Dalam tayangan Insert 29 Oktober 2018, Ayu Ting Ting menjelaskan bahwa buah hatinya itu sudah bisa meminta handphone sendiri di sela-sela waktunya.
"Dia ngerti sendiri, handphone bunda handphone," ujar Ayu Ting Ting.
Kendati demikian, pelantun tembang Sambalado itu pun mengaku jika ia selalu membatasi penggunaan gadget untuk buah hatinya.
Baca Juga : Sudah Terbilang Sukses, Ayu Ting Ting Nyatanya Masih Dirundung Kesedihan dalam Hidupnya
"Kalo pulang sekolah ngga papa main sebentar (handphone) abis itu tidur siang, ngaji, baru malemnya main handphone sebentar jam 9 udah tidur," jelasnya.
Ayu Ting Ting juga mengungkap bahwa Bilqis Khumairah Razak memang sudah pandai dalam menyalakan kamera handphone dan bertegur sapa seakan menjadi seorang vlogger.