Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Jatuhnya pesawat Lion Air JT610 di perairan Karawang, Senin (29/10/2018), telah meninggalkan duka yang dalam bagi para keluarga dan kerabat korban.
Peristiwa kecelakaaan Lion Air JT610 ini juga kembali mengingatkan publik agar menaruh perhatian terhadap keselamatan diri.
Musibah c memang tidak dapat dihindari, tetapi ada beberapa hal yang sebaiknya diperhatikan oleh masyarakat sebelum memutuskan untuk bepergian dengan pesawat.
Baca Juga : Jenazah Korban Pesawat Lion Air JT610 Ditemukan Dalam Keadaan Tidak Utuh
Seorang pengamat penerbangan, Dudi Sudibyo, mengatakan tak semua orang diperbolehkan untuk naik pesawat.
Salah satunya ialah ibu hamil yang tengah memasuki masa kehamilan di atas tujuh bulan.
"Kalau misalnya hamil, jangan terbang kalau sudah (hamil) tua," ujar Dudi Sudibyo saat ditemui Grid.ID di Gedung Kompas Gramedia, Kebon jeruk, Jakarta Barat, Senin (29/10/2018) sore.
"Karena itu membahayakan anda sendiri, bayinya sendiri dan juga airlines itu pasti menolak anda untuk terbang kalau sudah hamil tua," sambung senior editor di Angkasa Aerospace Magazine tersebut.