Find Us On Social Media :

Suzuki GSX-R150 Muncul Dengan Fitur ABS, Harganya Jadi Plus Rp 3 Juta

By Octa, Jumat, 2 November 2018 | 12:01 WIB

IMOS 2018, Suzuki pamer Suzuki GSX-R150 pakai ABS

Grid.ID - Fitur Antilock Braking System (ABS), ditambahkan oleh PT Suzuki Indomobil Sales ke produk Suzuki GSX-R150.

Produk Suzuki GSX-R150 yang pakai ABS, diperkenalkan kali pertama pada IMOS 2018 di Senayan, Jakarta Selatan (31/10/2018).

Bagi Yohan Yahya, Sales and Marketing 2W Department Head SIS, penambahan ABS di Suzuki GSX-R150 merupapan bentuk kepedulian terhadap keamanan dan keselamatan berkendara.

"Fitur keselamatan ini sebelumnya sudah diaplikasikan diberbagai motor besar Suzuki yang ada.

Maka dari itu kami yakin untuk memberikan fitur terbaik dan fungsional bagi konsumen Suzuki," ungkap Yohan Yahya.

Baca Juga : Seru Hingga Bikin Gemetar, Begini Aksi Peserta Defensive Driving Hadapi Berbagai Tantangan dari Suzuki

Penambahan fitur ABS ini, nggak pada semua tipe Suzuki GSX-R150 yang dijual.

Sebagai info, bahwa Suzuki GSX-R150 memiliki pilihan yang sudah menggunakan keyless ignition system dan shutter key.

Nah Suzuki GSX-R150 yang plus ABS itu hanya pada varian dengan keyless ignition system.

Baca Juga : Defensive Driving Experience with Instructor Jadi Makin Seru Bersama Suzuki

Ada fitur baru, membuat harga Suzuki GSX-R150 varian keyless ignition system juga mengalami kenaikan harga.

Dari Rp 30,150 juta (Suzuki GSX-R150 varian keyless ignition system), menjadi Rp 33,150 juta (sudah pakai ABS).

Dengan kata lain, penambahan fitur ABS membuat harga naik Rp 3 juta.

Saat ini Suzuki GSX-R150 varian shutter key, harganya Rp 29,150 ribu.

Kerja ABS

Fungsi dari fitur ABS itu untuk meminimalisasi terjadinya selip pada ban.

Cara kerjanya begini, ketika sensor ABS tersebut mendeteksi ada roda yang mengunci, secara otomatis sensor tersebut akan mengirimkan sinyal ke modulator.

Modulator itu kemudian memerintahkan piston rem untuk mengendurkan tekanan fluida atau minyak rem dari kaliper dalam kondisi tertentu.

Baca Juga : Suzuki GSX150 Bandit Harganya Rp 26 Juta, Lebih Murah Dari Pesaing

Sebaliknya, tekanan akan kembali naik dan normal ketika penguncian berkurang.

Proses pengurangan, penahanan, dan peningkatan tekanan fluida ini, berlangsung sangat cepat, yaitu sekitar 15-50 kali per detik.

Sehingga roda tidak akan terkunci saat terjadi pengereman mendadak.

Ketika ABS sedang bekerja, bisa dirasakan dari handle rem (akan bergerak maju-mundur atau bergetar dengan cepat dengan sendirinya).

Fitur ini sangat membantu pada saat hard braking atau panic braking.(*)