Find Us On Social Media :

Datang ke Fan Meeting Lee Jongsuk, Audi Marissa Siapkan Kaus Khusus

By Bunga Mardiriana, Sabtu, 3 November 2018 | 12:11 WIB

Audi Marissa saat ditemui Grid.ID di Kemang Village, Minggu (2/8/2018).

Laporan Wartawan Grid.ID, Bunga Mardiriana

Grid.ID - Bukan rahasia lagi kalau aktris Audi Marissa adalah penggemar drama Korea.

Salah satu aktor idolanya, Lee Jongsuk malam ini akan mengadakan acara fan meeting yang bertajuk Crank Up.

Layaknya seorang penggemar, Audi Marissa rupanya juga sudah menyiapkan sesuatu yang spesial demi aktor idolanya tersebut.

Melansir dari Instagram Story yang diunggah oleh Audi Marissa, ia secara khusus memesan kaus (t-shirt) dengan gambar Lee Jongsuk pada bagian depan.

Baca Juga : Bosan Jadi Pasien, Sinyorita Nekat Falling Star Challnge di Rumah Sakit

Dalam foto yang diunggahnya tersebut Audi mengatakan, "dibuatin baju sama elmaaa_e karena bsk mau liat @jongsuk0206 HAHA."

Penasaran bagaimana OOTD Audi saat mengenakan kaus bergambar Lee Jongsuk?

Audi baru saja mengunggah OOTD-nya ke Instagram Story.

Baca Juga : Punya Rambut Panjang, Aliando Syarief: Parno Kayak Ada Laba-laba

Sekedar diketahui, aktor Korea Selatan Lee Jongsuk akan menggelar fan meeting di Kota kasablanka, Jakarta Selatan hari ini, Sabtu (3/11/2018).

Fan meeting tersebut digelar sekira pukul 18.30 WIB. (*)