Find Us On Social Media :

7 Tips Merawat Kuda Ala Sarwendah yang Habiskan Rp 20 Juta untuk Satu Ekornya

By Novita Desy Prasetyowati, Senin, 5 November 2018 | 11:24 WIB

Sarwendah bagi tips merawat kuda

 

Laporan wartawan Grid.ID, Novita D Prasetyowati

Grid.ID - Sarwendah mengaku memiliki hobi berkuda dan tampak membagikan tips merawat kuda.

Tips merawat kuda diungkapkan Sarwendah setelah ia selesai berkuda.

Sarwendah mengungkap sebanyak dua kali seminggu, ia selalu berkuda dan memiliki tips merawat kuda-kuda miliknya.

Baca Juga : Cerita Sarwendah yang Mengaku Malas Dandan di Masa Kehamilan Anak Kedua

Saking sukanya olahraga berkuda, Sarwendah selalu berkuda dua kali seminggu sekaligus ikut terlibat merawat kuda miliknya.

Tak hanya Sarwendah, putri kecilnya Thalia Putri Onsu juga tampak sangat menyukai hobi berkuda.

Keluarga Onsu tersebut bahkan memiliki kuda peliharaan yang diberi nama khusus.Kebiasaan keluarga Onsu berkuda sering diunggah di channel YouTube The Onsu Family (05/11/2018).

Baca Juga : Ruben Onsu Puji Foto Selfie Istrinya, Sarwendah Beri Jawaban Manis

Seperti belum lama ini, Sarwendah dan Thalia tampak tengah berlatih berkuda.

Tak hanya tampak tengah berlatih, Sarwendah juga ikut melihat langsung perawatan kuda miliknya.

Ia bahkan tampak membagikan tips merawat kuda peliharaannya yang dibelinya dari negara kincir angin, Belanda.

Baca Juga : Isengnya Thalia Putri Onsu Kala Berfoto sama Sarwendah, Lucu Banget!

Berikut ini beberapa tips merawat kuda ala Sarwendah.

1. Rutin Grooming Kuda

Sarwendah mengungkapkan jika kuda harus selalu dijaga kebersihannya agar tidak banyak didatangi lalat dan merasa tidak nyaman.

Di tengah suhu Indonesia yang panas, Sarwendah mengungkapkan bahwa ia selalu melakukan grooming kuda sehari sekali.

Baca Juga : Istri Ruben Onsu Makin Malas Pakai Makeup, Netizen Tebak Anak Kedua Sarwendah Laki-laki

Namun, Sarwendah mengaku jarang memandikan kudanya karena dapat menyebabkan bulu kuda cepat lebat.

Sarwendah mengaku hanya memandikan kuda apabila kuda terlihat banyak berkeringat

2. Memperhatikan Perawatan Kaki Kuda

Baca Juga : Hamil Anak Kedua, Sarwendah Makin Malas Pakai Makeup, Netizen: Baby Boy tuh!

Sarwendah tampak mengetahui betul perawatan apa yang tengah dilakukan pada kuda yang diberi nama Oksu tersebut.

Salah satu perawatan yang dilakukan untuk kuda milik Sarwendah adalah memberikan minyak khusus pada kuku kuda.

Minyak khusus kuku kuda tersebut berfungsi untuk mencegah keretakan pada kuku kuda.

Baca Juga : Perlakuan Manis Thalia Putri Onsu pada Sarwendah yang Tengah Hamil

Pasalnya, kuku kuda yang retak maka makin lama kaki kuda akan menjadi kecil, sehingga tidak seimbang dengan badannya yang terus membesar.

"Kukunya itu ada minyak khususnya supaya dia gak retak, kalau misalnya dia retak nanti kukunya makin lama makin kecil, kakinya juga jadi kecil, jadi kayak nggak balance gitu takutnya, karena kakinya mengecil dan badannya tetep gede," ucap Sarwendah.

Tak hanya memberi minyak khusus di kuku, membersihkan tapal kuda dari tanah yang menempel juga sangat penting untuk dilakukan.

Baca Juga : Diajak Sarwendah Keliling Kota Jogjakarta Naik Delman, Thalia Putri Onsu Menolak Turun

3. Memberikan perawatan ekor kuda

Tak hanya kaki kuda, perawatan lain yang dilakukan adalah menyemprot anti lalat pada ekor kuda agar tidak dikerubung lalat saat musim panas.

Pasalnya, saat musim panas banyak lalat yang datang dan membuat kuda menjadi tidak nyaman.

Baca Juga : Sarwendah Sedang Hamil, Tiba-tiba Thalia Langsung Berubah Sikapnya

Tak hanya memberi semprotan khusus, kamu juga harus sering menyisir ekor kudadan memberi baby oil agar tetap terlihat bagus.

4. Perawatan Gigi Kuda

Sarwendah mengaku setiap tiga bulan sekali kudanya selalu meakukan perawatan gigi.

Gigi kuda harus selalu dikikir dan dilakukan pengecekan gigi kuda oleh dokter khusus.

Baca Juga : Seminggu Sebelum Tahu Sarwendah Hamil, Ruben Onsu Sebut Istrinya Sempat Jatuh dari Kuda

5. Perhatikan kebiasaan kencing kuda

Sarwendah mengungkapkan ada dua jenis kuda, yaitu kuda yang dapat kencing di sembarang tempat, dan kuda yang hanya mau kencing di kandangnya.

Kuda peliharaan Sarwendah termasuk jenis kuda yang kencing di kandangnya, sehingga setiap habis berkuda selalu dibawa masuk ke kandang terlebih dulu.

6. Memperhatikan kondisi kandang kuda

Baca Juga : Ruben Onsu Rela Rogoh Kocek Puluhan Juta Rupiah Demi Biaya Perawatan Kuda Tiap Bulannya!

Tak hanya hobi berkuda, Sarwendah juga mengetahui benar kondisi kudanya.

"Kalau kudanya kepanasan maka matanya merah," ucap Sarwendah.

Kuda peliharaan Sarwendah diketahui dibelinya dari negara Belanda yang memiliki iklim dingin.

Baca Juga : Mengintip Serunya Sarwendah dan Thalia Saat Tunggangi Kuda

Oleh karena itu, suhu menjadi faktor penting dalam perawatan kuda Sarwendah.

Bahkan, agar tetap sejuk, Sarwendah menempatkan kipas dikandang kudanya.

7. Mengatur Makanan Kuda

Tak hanya makanan utama, kuda peliharaan Sarwendah juga mendapat makanan tambahan.

Baca Juga : Kudapan yang Cocok Untuk Akhir Pekan, Variasi Leker dari Berbagai Wilayah, Salah Satunya Kota Palu

Makanan tambahan yang diberikan untuk kuda milik Sarwendah adalah wortel.

Pasalnya, wortel diyakini dapat menambah berat badan kuda.

Berikut ini video rutinitas Sarwendah dalam merawat kudanya.

Dalam acara televisi Good Friends pada Selasa (16/10/2018), untuk perawatan kuda tersebut Ruben mengeluarkan Rp 20 juta rupiah untuk perawatan satu ekor kuda.

Baca Juga : Ruben Onsu Puji Foto Selfie Istrinya, Sarwendah Beri Jawaban Manis

"Satu kuda, termasuk kandang dan lain-lainnya satu bulan ya. 20-an lah ya," ujar Ruben Onsu.

Ruben kemudian menjelaskan, biaya tersebut termasuk dengan biaya perawatan yang meliputi rambut hingga kuku kaki kudanya.

"Iya ada spray-nya lagi, buat rambutnya, buat kukunya dan lain-lainnya,' tambahnya.

(*)