"Nenek saya mengajari saya untuk jangan pernah menuntut apapun kepada orangtua kamu dengan ketiadaan mereka dalam kehidupan kamu.
Justru kamu jadi orang yang mengerti posisi mereka yang tidak bisa menemai kamu, karena mereka harus berkorban untuk membiayai kehidupan kamu," jelas Desy Ratnasari.
Baca Juga : Desy Ratnasari Jalanin Hubungan Baik dengan Irwan Mussry Demi Nasywa
Itulah alasan mengapa Desy Ratnasari selalu ditemani oleh neneknya tiap kali menjalani syuting di Jakarta.
Desy Ratnasari juga mengatakan kalau dirinya harus bisa lulus S1 jika ingin tetap eksis di dunia hiburan.
Janji itu pun ia tepati pada ayahnya, bahkan Desy Ratnasari berhasil mencapai perguruan tinggi hingga lulus S2.
"saya menjadi artis itu juga harus tetep sekolah S1, perjanjiannya begitu dengan ayah.
Dan saya merasa bersyukur bahwa saya berhasil untuk menggenapkan janji saya kepada ayah saya untuk lulus s1 malah saya melebihkannya ke lulus s2.
Dan insya allah ayah saya bangga untuk pencapaian kehidupan saya sekarang.
Saya berharap meski ayah saya sudah tidak ada, tapi saya yakin ibu saya juga bangga," ungkap Desy Ratnasari lirih. (*)